nusabali

1.491 Nakes Sudah Divaksin Dosis Ketiga

  • www.nusabali.com-1491-nakes-sudah-divaksin-dosis-ketiga

Nakes yang mendapat vaksinasi dosis ketiga ini adalah mereka yang sudah dapat suntikan vaksin sinovac dua kali.

MANGUPURA, NusaBali

Penyuntikan vaksin dosis ketiga kepada para tenaga kesehatan (nakes) di Kabupaten Badung, sudah mencapai 26,9 persen. Vaksinasi akan terus dilakukan hingga seluruh nakes di Badung, sebanyak 5.533 orang, disuntik vaksin jenis moderna.

“Sekarang sudah mencapai 1.491 nakes atau 26,9 persen. Tentunya ini akan terus bergerak,” kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Badung, I Gusti Ngurah Gede Jaya Saputra, Kamis (5/8).

Targetnya, lanjut Jaya Saputra, vaksinasi dosis ketiga untuk nakes secepat mungkin demi melindungi nakes dari terpapar virus corona. “Kami terus gencarkan. Kami berharap bisa tuntas dalam sepekan,” kata Jaya Saputra yang juga Kadis Kominfo Badung itu.

Dia melanjutkan, selain vaksinasi dosis ketiga, Pemkab Badung juga masih menjalankan vaksinasi dosis pertama untuk masyarakat. Hingga kini jumlah vaksinasi dosis pertama sudah mencapai 462.457 orang atau 106,3 persen dari target 435.188 sasaran. “Kalau yang sudah mendapatkan vaksinasi lengkap mencapai 237.758 orang atau 54,6 persen dari target jumlah tervaksinasi lengkap 435.188 sasaran,” tandas mantan Camat Mengwi itu.

Sementara, Kadis Kesehatan Kabupaten Badung dr Nyoman Gunarta, mengatakan Badung mendapat jatah 480 vial vaksin moderna, sehingga dipastikan semua nakes bisa menjalankan vaksin. Adapun nakes yang mendapat vaksinasi dosis ketiga ini adalah mereka yang sudah suntikan vaksin sinovac dua kali.

“Yang jelas vaksin dilakukan setelah suntikan kedua minimal 3 bulan yang lalu,” jelas dokter asal Desa Sibang Gede, Kecamatan Abiansemal tersebut.

Mantan Dirut RSD Mangusada itu menjelaskan pelaksanaan vaksinasi akan dilakukan secara bergilir, sehingga tidak menimbulkan kerumunan. Bahkan, yang diutamakan adalah nakes yang ada di rumah sakit, selanjutnya nakes yang ada di masing-masing puskesmas. “Target kami per hari 200 nakes yang divaksin,” tandasnya.

Sebelumnya, Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta mendukung penuh vaknasi dosis ketiga untuk para nakes. “Saya sudah berprinsip dari awal nakes itu garda terdepan kami untuk melaksanakan tugas penangan pandemi,” katanya. *ind, asa

Komentar