nusabali

Gede Agastya Berlatih Bersama Timnas Hongkong

  • www.nusabali.com-gede-agastya-berlatih-bersama-timnas-hongkong

JAKARTA, NusaBali - Usai Training Camp (TC) dan mengikuti pertandingan di Georgia, pejudo asal Bali Gede Agastya Dharma Wardhana (Agas) dan Maryam March Maharani (Rani) lanjut berlatih ke Hongkong sejak Selasa, 9 April lalu. Keduanya didampingi pelatih Putu Wiradamungga Adesta.

"Kami sampai di Hongkong 9 April. Latihan mereka digabung dengan timnas judo Hongkong," ujar Adesta, Senin (15/4). 

Adesta menjelaskan, tiba di Hongkong mereka mendapatkan waktu istirahat satu hari pada Rabu (10/4). "Kamis (11/4) mereka sudah mulai latihan. Latihan dilaksanakan setiap hari, kecuali hari Minggu libur. Latihan dua setengah jam hingga tiga jam," papar Adesta. 

Menurut Adesta, selama berlatih di Hongkong, kedua pejodo diterima dengan baik dan mendapat teman baru. Tak kalah penting, mereka memetik beberapa hal selama di Hongkong. Latihan di Hongkong berbeda dengan di Georgia. 

Di Georgia, kata Adesta, tipikal pemain di sana seperti pada umumnya pejudo Eropa yang lebih mengutamakan power. Sedangkan di Hongkong, lebih ke speed dan teknikal, yang lebih variatif sehingga Agas dan Rani mendapat tambahan ilmu lebih beragam lagi. 

"Style di sini sama seperti di Korea. Jadi, setelah kami dari Eropa, kami balik ke Asia lagi yang lebih banyak ke speed dan teknikal," jelas Adesta.

Di Hongkong, kedua pejudo mendapatkan banyak sparring yang variatif pula dibandingkan di Georgia. Sedangkan soal cuaca, kata Adesta, di Georgia sedang musim dingin menuju hangat. "Kalau di Hongkong, sekarang cuaca sedang panas," kata mantan pejudo Bali ini.

Usai TC, kedua pejudo Indonesia itu akan bertanding di Asian Championship pada 20-23 April 2024. Selanjutnya, tiga pejudo dari Padepokan Judo di Ciloto, Jawa Barat akan mengusul ke Hongkong. "Mereka ke mari pada 18 April nanti," ucap Adesta.

Di Asian Championship, Agas dan Rani ditargetkan lebih bagus hasilnya dari Grand Slam Tbilisi, Georgia pada 22-24 Maret 2024. Saat itu, mereka hanya sampai babak pertama. Sedangkan lawan di Asian Championship, kata Adesta, drawing baru diketahui H-1. k22

Komentar