nusabali

Ribuan Umat Muslim di Denpasar Laksanakan Salat Idul Fitri di Lapangan Renon

  • www.nusabali.com-ribuan-umat-muslim-di-denpasar-laksanakan-salat-idul-fitri-di-lapangan-renon
  • www.nusabali.com-ribuan-umat-muslim-di-denpasar-laksanakan-salat-idul-fitri-di-lapangan-renon
  • www.nusabali.com-ribuan-umat-muslim-di-denpasar-laksanakan-salat-idul-fitri-di-lapangan-renon

DENPASAR, NusaBali.com - Ribuan umat Muslim di Denpasar melaksanakan Salat Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriah di Lapangan Niti Mandala Renon, Rabu (10/4/2024) pagi.

H Asep Purnama Bahtiar, Khatib Salat Id di Lapangan Niti Mandala Renon, mengingatkan kembali makna Idul Fitri dalam khotbahnya.

"Kita merayakan kegembiraan keberhasilan kita berjuang sebagai umat Islam yang sudah digembleng puasa, taraweh, tadarus, berzakat, sedekah dan amal kebaikan lainnya selama sebulan penuh. Mengembalikan kita ke fitrah,  identik awal mula Allah SWT menciptakan manusia," terangnya.

Lebih lanjut, H Asep Purnama Bahtiar menegaskan bahwa fitrah manusia memiliki kecenderungan kepada tauhid.

"Apapun agama, keyakinan, aliran, di lubuk hatinya, sinar tauhid ada. Kita diingatkan kembali fitrah dalam  dimensi keagamaansecara vertikal. Sementara secara horisontal juga diingatkan supaya berbagi dalam tata kehidupan ini menjadi lebih baik, mulai sosial politik, ekonomi, pendidikan, kebudayaan dan sebagainya," papar ulama asal Jawa Barat tersebut.

H Asep Purnama Bahtiar (ketiga dari kiri) dan Siswadi (kedua dari kiri).

Sementara itu, Siswadi, Ketua Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) Renon dan sekitarnya, mengatakan bahwa Salat Idul Fitri 1445 H berjalan lancar dengan cuaca yang mendukung. "Perkiraan diikuti 3.000 – 4.000 jamaah," ujarnya.

Ia pun menyebut jika tahun ini, Idul Fitri dilaksanakan berbarengan. Berbeda dengan tahun sebelumnya yang digelar dalam dua hari berbeda. “Sebenarnya  berbeda itu dari sudut pandang batasan-batasan (penentuan) dari kalangan. Cuma kali ini tinggi bulannya kan sudah mengena di kriteria. Alhamdulillah bisa bersamaan," ujar Siswadi.

Untuk Kota Denpasar, pelaksanaan Salat Idul Fitri tahun ini ada di 59 titik. Selain di Lapangan Renon, juga dilaksanakan di GOR Ngurah Rai, Lapangan Lumintang, Lapangan Monang Maning, Perguruan Muhammadiyah Batanta, serta sejumlah lapangan dan masjid lainnya.

Komentar