nusabali

Timnas Diminta Tak Cepat Puas Diri

Ernando Ari ke Vietnam Penuhi Panggilan Darurat STY

  • www.nusabali.com-timnas-diminta-tak-cepat-puas-diri

Perjalanan Timnas Indonesia belum selesai dan akan menghadapi laga penting lawan Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3). Ini baru satu laga dan tim masih harus berjuang karena masih ada tiga pertandingan lain di grup F.

JAKARTA, NusaBali
Bek timnas Indonesia Jay Idzes tidak ingin rekan-rekannya cepat berpuas diri, setelah mengalahkan Vietnam 1-0, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (21/3) malam. Ya, kemenangan yang perdana bagi Timnas dalam kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua Grup F 

Menurut Jay Idzes, perjalanan Timnas Indonesia belum selesai dan akan menghadapi laga penting lawan Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3). Menurutnya, ini baru satu pertandingan dan tim masih harus berjuang karena masih ada tiga pertandingan lain di grup F.
 
“Pertandingan berikutnya (di kandang Vietnam) adalah pertandingan yang penting," kata Jay seperti dikutip dari laman resmi PSSI, Sabtu.

Bek klub Serie B Italia Venezia itu juga mengomentari namanya yang sedang melambung tinggi di jagad dunia maya Indonesia setelah penampilan solid dan tenangnya saat melawan Vietnam.

Salah satu momen paling krusial yang dibuatnya adalah ketika dengan tenang mengamankan bola dari pemain Vietnam saat situasi serangan balik pada menit-menit akhir babak kedua. Berkat aksi sigapnya itu, skor 1-0 untuk kemenangan Indonesia berhasil dipertahankan.

"Ya itu (viral di media sosial) menyenangkan, seperti yang diketahui ada beberapa keuntungan yang didapatkan ketika kita dikenal secara masif," ucap Jay.

Lebih lanjut, Jay juga memberi komentar atmosfer pada laga yang dihadiri 57.690 suporter itu. "Luar biasa. Saya sudah melihat video sebelumnya dan melihat banyak pertandingan, tapi atmosfer dan para suporter sangat luar biasa, mereka membantu kami mendapatkan kemenangan," kata bek 23 tahun tersebut.

Sementara itu, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (STY) melakukan pemanggilan darurat terhadap kiper Persebaya Surabaya, Ernando Ari Sutaryadi.

Ernando Ari (22 tahun) disiapkan STY untuk memperkuat Indonesia melawan Vietnam dalam partai keempat Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Selasa malam. Ernando 22 cedera post dislokasi glenohumeral pada bahunya saat membela Persebaya kontra Bhayangkara FC di BRI Liga 1 2023/2024 pada 4 Februari 2024.

Namun, Ernando Ari sudah di bangku cadangan Persebaya saat imbang 0-0 lawan Madura United dalam derbi Suramadu di BRI Liga 1 pada 13 Maret 2024. "Coach Shin Tae-yong menambah amunisi dengan memanggil Ernando Ari dari Persebaya Surabaya," narasi dalam laman PSSI.

Alasan STY mendadak menyertakan Ernando untuk menghadapi Vietnam diduga karena beberapa pemain Indonesia sedang mengalami demam, termasuk di posisi kiper.

Sedangkan laga kedua antara Indonesia kontra Vietnam akan dipimpin wasit yang terkenal karena kontroversinya, Alireza Faghani. Kepastian penunjukan Alireza Faghani diputuskan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) yang dilaporkan media Vietnam, Soha.vn.

Soha.vn menjelaskan, munculnya sosok Alireza Faghani itu cukup berkesan. Sebab, dia jadi salah satu wasit yang menghadirkan kenangan manis untuk The Golden Star, salah satunya pada Piala AFF 2018.

Ya, wasit kelahiran 21 Maret 1978 itu memimpin laga leg kedua final Piala AFF 2018 antara Vietnam melawan Malaysia. Dalam duel di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi itu, The Golden Star akhirnya menang1-0 lewat gol tunggal Nguyen Anh Duc.

“Wasit keturunan Australia-Iran ini sudah tak asing lagi dengan Timnas Vietnam. Dia bahkan menjadi wasit dalam banyak pertandingan yang dimenangkan Vietnam,” bunyi artikel pemberitaan Soha.vn. ant

Komentar