nusabali

Perkuat Literasi, Disdikpora Bagikan 5.618 Buku Bahasa Bali

  • www.nusabali.com-perkuat-literasi-disdikpora-bagikan-5618-buku-bahasa-bali
  • www.nusabali.com-perkuat-literasi-disdikpora-bagikan-5618-buku-bahasa-bali

AMLAPURA, NusaBali - Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Karangasem membagikan 5.618 eksemplar buku bahasa Bali berjudul Lila Cita. Pembagian buku ini untuk memperkuat pendidikan literasi para siswa.

Hanya saja, pengadaan buku itu jauh dari kebutuhan ideal yakni satu buku satu siswa. Kondisi yang ada rata-rata 2 buku untuk 10 siswa.

"Ya, memang anggarannya terbatas, nanti di sekolah masing-masing bisa cetak perbanyak buku itu memanfaatkan dana BOS (bantuan operasional sekolah)," jelas Kepala Bidang Kurikulum Disdikpora I Gusti Lanang Sangkan, di sel-sela membagikan buku di Kantor Disdikpora, Jalan Veteran, Amlapura, Jumat (17/11).

Anggaran yang tersedia, katanya, hanya Rp 425,6 juta, sehingga cukup untuk mencetak 5.618 buku. Bantuan buku bahasa Bali baru pertama kali terlaksana.

Jelas Lanang Sangkan, khusus bantuan buku bahasa Bali itu hanya untuk kelas I sebanyak 1.239 buku, kelas II sebanyak 1.324 buku, kelas IV sebanyak 1.401 buku, dan kelas V sebanyak 1.504 buku. Sebab siswa tersebut yang melaksanakan Kurikulum Merdeka.

"Buku ini hanya untuk siswa yang melaksanakan kurikulum merdeka, makanya di buku berisi label kurikulum merdeka," jelasnya.

Kasek SDN 3 Wisma Kerta, Kecamatan Sidemen, I Wayan Pasek mengaku dapat bantuan 5 buku, masing-masing untuk kelas I sebanyak 2 buku, selebihnya kelas II, kelas III, kelas IV dan kelas V, masing-masing 1 buku. "Kekurangannya kami melakukan pengadaan gunakan dana BOS, agar kebutuhan buku tersebut mencukupi. Terpenting telah ada contoh buku, bisa kami perbanyak," jelasnya.

Pasek mengatakan tidak mungkin belajar bahasa Bali hanya mengandalkan bantuan buku dari Disdikpora, misalnya untuk siswa kelas 1 sebanyak 10 siswa hanya dapat 2 buku, artinya 1 buku untuk berlima.

Bantuan juga diberikan untuk SDN 1 Ababi di Kecamatan Abang, SDN 1 Amerta Bhuana di Kecamatan Selat, SDN 1 Antiga di Kecamatan Manggis, SDN 1 Baturinggit di Kecamatan Kubu, SDN 1 Besakih di Kecamatan rendang, SDN 1 Bhuana Giri di Kecamatan Bebandem masing-masing mendapatkan bantuan 4 buku.

Sedangkan SDN 1 Kerta Mandala di Kecamatan Abang, SD Negeri 1 Kesimpar di Kecamatan Abang, SD Negeri 1 Ngis di Kecamatan Abang masing-masing mendapatkan bantuan  buku. SDN 1 Nongan di Kecamatan Rendang dan SDN 1 Pertima di Kecamatan Karangasem masing-masing mendapatkan bantuan 1 buku, paling banyak SDN 1 Karangasem menerima bantuan 15 buku, dan lain-lain total untuk 357 SD.

Kasek SDN 6 Sibetan, Kecamatan Bebandem, I Gusti Ngurah Suarsana mengaku dapat bantuan 8 buku, sedangkan Kasek SDN 4 Sibetan, Kecamatan Bebandem I Wayan Yasa mendapatkan 10 buku. Sebanyak 10 buku itu, untuk kelas I sebanyak 11 siswa, kelas II sebanyak 22 siswa, kelas IV sebanyak 8 siswa, dan kelas V sebanyak 10.7k16

Komentar