nusabali

Kariyasa Gaungkan 2 Periode buat Koster, Gede Dana, dan Dirinya Sendiri

  • www.nusabali.com-kariyasa-gaungkan-2-periode-buat-koster-gede-dana-dan-dirinya-sendiri

AMLAPURA, NusaBali - Anggota Komisi IX DPR RI I Ketut Kariyasa Adnyana menggaungkan dua periode untuk tiga paket di Pemilu Legislatif 2024, Pilgub Bali 2024, dan Pilkada Karangasem 2024.

“Dua periode untuk Gubernur Bali I Wayan Koster, dua periode untuk Bupati Karangasem I Gede Dana, dan dua periode untuk saya sendiri selaku anggota DPR RI,” kata Kariyasa Adnyana, mencoba menarik dukungan dari kaum ibu-ibu rumah tangga yang hadir di akhir acara sosialisasi Germas (Gerakan Masyarakat Hidup Sehat) di Bale Banjar Timbul, Desa Bungaya, Kecamatan Bebandem, Karangasem, Sabtu (29/7).

Sebab, lanjut anggota DPR RI dari Fraksi PDIP asal Desa/Kecamatan Busungbiu, Buleleng, itu keberhasilan Gubernur Koster cukup banyak, di antaranya proyek shortcut Denpasar – Singaraja, menata Pura Besakih, tengah membangun Pusat Kesenian Bali di Klungkung, pelabuhan segitiga emas, memperjuangkan minuman arak Bali, dan sebagainya.

Sedangkan Bupati I Gede Dana juga telah banyak berbuat untuk kepentingan masyarakat Karangasem, salah satunya program antar jemput pasien gratis, sehingga mampu meringankan beban sosial masyarakat. “Jadi untuk jabatan Gubernur Bali dan Bupati Karangasem mari kita sama-sama perjuangkan untuk memenangkan periode kedua,” ajaknya.

“Saya sendiri juga tengah berjuang untuk menangkan jabatan kedua di DPR RI. Sehingga nantinya lebih banyak kepentingan masyarakat bisa terkawal,” tambah mantan anggota DPRD Buleleng 1999–2004, dan mantan anggota DPRD Bali tiga periode 2004–2009, 2009–2014, dan 2014–2019.

Kedatangannya ke Bale Banjar Timbul, Desa Bungaya dengan mengundang 800 ibu-ibu rumah tangga dan kader posyandu, sambil mensosialisasikan tata cara mencegah stunting, serta upaya preventif cegah stunting dimulai dari mempersiapkan usia pernikahan.

Hadir Bupati I Gede Dana, anggota DPRD Karangasem dari Desa Bungaya I Made Wirta, Kadiskes Karangasem I Gusti Bagus Putra Pertama, Camat Bebandem I Gusti Ngurah Wiranata, Perbekel Bungaya I Made Putra Darmayasa, dan tokoh masyarakat.

Bupati Gede Dana mengapresiasi atas gencarnya Kariyasa Adnyana memerangi stunting sehingga stunting di Karangasem turun drastis. Juga menyerahkan bantuan Rp 100 juta untuk Desa Bungaya, buat padat karya kesehatan. 7 k16

Komentar