nusabali

Dinas Perikanan Denpasar Kaji Kepadatan Tebar Ideal Ikan Lele

  • www.nusabali.com-dinas-perikanan-denpasar-kaji-kepadatan-tebar-ideal-ikan-lele

DENPASAR, NusaBali.com - Tingkat kepadatan ikan dalam satu wadah pembudidayaan dinilai salah satu faktor penting optimalisasi hasil panen. Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kota Denpasar mencari tahu angka kepadatan tebar ideal ini lewat eksperimen demplot.

Tingkat kepadatan tebar ideal yang dijadikan bahan kajian adalah ikan lele, jenis sumber protein non daging yang cukup populer. Ikan lele juga baik dikonsumsi ibu hamil lantaran mendukung asupan protein yang membantu pembentukan tulang dan gigi.

Tempat budidaya yang dijadikan demonstration plot (demplot) adalah Kelompok Pembudidaya Ikan Minadi Lestari. Kelompok budidaya ini terletak di Kelurahan Sesetan, Kecamatan Denpasar Selatan. Wilayah ini juga cukup dikenal dengan kuliner malam dan street food di Denpasar.

"Kami melaksanakan pendampingan dan monitoring untuk mengetahui kepadatan tebar ideal budidaya ikan lele di kolam terpal berdiameter 3 meter," kata Kabid Pengelolaan Pembudidayaan Ikan DPKP Denpasar Ni Made Rai Sumarni di sela monitoring pada Selasa (6/6/2023).

Kata Sumarni, ada 8 kolam terpal yang dimonitoring secara berkala. Kedelapan kolam terpal ini diberikan perlakuan sesuai variabel penelitian. Dengan demikian, nanti didapatkan kolam yang menghasilkan kualitas dan kuantitas panen yang optimal.

Selain memastikan variabel terikat, dimonitor pula variabel bebasnya. Variabel bebas ini secara memengaruhi keoptimalan hasil panen di luar tingkat kepadatan tebar ikan misalnya kualitas air pembudidayaan. Kualitas air meliputi suhu, pH, kandungan amonia, dan nitritnya.

"Di samping itu, kami juga mengecek kesehatan ikan secara visual, pemberian pakannya, dan juga proses penggantian air kolam. Ada juga proses grading atau sortir ikan sesuai masa pertumbuhan," imbuh Sumarni.

Menurut Sumarni, monitoring kali ini terkait panen parsial tahap dua pada Jumat (9/6/2023) mendatang. Ikan lele di 8 kolam terpal ini sudah dipelihara selama dua bulan di mana pada panen parsial tahap satu didapati 126 kilogram. Per satu kilogram hasil panen akhir Mei 2023 itu tersusun atas 6-8 ekor ikan lele. *rat

Komentar