nusabali

Asprov PSSI Bali Berharap Tim Disiapkan Lebih Matang

  • www.nusabali.com-asprov-pssi-bali-berharap-tim-disiapkan-lebih-matang

DENPASAR, NusaBali - Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Bali berharap tim sepak bola lolos dalam kualifikasi PON pada Oktober 2023. Tiket PON 2024 harus diwujudkan, setelah kegagalan tembus PON XX/2020 di Papua.

Untuk itu, tim pelatih yang diketuai Anak Agung Ketut Bramastra diminta lebih siap dan matang. 

"Kunci agar lolos PON XXI/2024 di Aceh dan Sumut, tim dibuat lebih matang, sehingga siapapun lawannya akan lebih siap mengalahkan," kata Ketum Asprov PSSI Bali, I Ketut Suardana, Rabu (26/4). 

Menurut Suardana, segala kemungkinan terkait lawan harus diantisipasi dan diperhitungkan cermat. Jika tim matang dan siap tampil, diyakini akan berhasil.  Suardana mewanti-wanti kegagalan empat tahun lalu tidak terulang. Saat itu dalam sistem zona Bali Nusra, Bali gagal meraih tiket PON. Untuk itu seluruh program teknis diserahkan penuh kepada tim pelatih. Bahkan jika menggelar ujicoba dengan tim lain sebelum di Pra PON. 

"Saya akui fase grup memang sangat berat, karena yang dicari juara grup, dan dua tim runner up terbaik itu sangat berat," tutur Suardana, yang juga owner Klub Tunas Muda Ubud Gianyar. 

Menurut Suardana, tim dari seluruh provinsi akan dibagi delapan grup, dimana juara grup dan dua tim terbaik runer up berhak lolos ke PON XXI/2024 di Aceh dan Sumut. 

"Ini berat, makanya hasil drawing juga sangat menentukan. Semoga saja dapat satu grup dengan tim yang lebih mudah diatasi di kualifikasi," kata Suardana, yang juga praktisi pariwisata di Ubud Gianyar itu. 

Sementara itu Pra PON diputuskan pada Oktober 2023, namun jadwal drawing baru dilakukan pada Juli. Hasil pembagian grup akan sangat menentukan siapa pesaing tim Bali di Pra PON. dek

Komentar