nusabali

PMI Asal Saba Positif Covid-19

  • www.nusabali.com-pmi-asal-saba-positif-covid-19

Sama dengan PMI asal Desa Kenderan, PMI asal Saba itu juga mengantongi surat sehat.

GIANYAR, NusaBali
Setelah dikejutkan oleh seorang PMI (pekerja migran Indonesia) asal Desa Kenderan, Kecamatan Tegallalang, positif Covid-19 sepulang dari Amerika, Senin (13/4), kini kasus positif Covid-19 bertambah. Tambahan satu kasus positif Corona ini yakni seorang PMI asal Desa Saba, Kecamatan Blahbatuh.

Informasi itu dibenarkan Sekda Gianyar Made Gede Wisnu Wijaya. "Ya, ada tambahan satu kasus konfirmasi Covid-19," ungkap Ketua Tim Satgas Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Gianyar.

Dari hasil penelusuran, keta dia, PMI ini tiba di Bali sebulan lalu, tepatnya Sabtu (14/3). "PMI ini datang dari Roma, Italia," jelasnya.

Sama halnya dengan PMI asal Desa Kenderan, PMI asal Desa Saba ini juga mengantongi surat sehat. Namun selama masa karantina di rumah, sejak Jumat (10/4), mulai timbul gejala seperti batuk, sesak, dan diare. "Setelah dilakukan swab test keesokan harinya, Sabtu (11/4) ternyata hasilnya positif," terang Wisnu Wijaya.

Berdasarkan hasil test tersebutlah, PMI tersebut langsung dirawat di ruang isolasi Kamboja RSUD Sanjiwani Gianyar. "Sekarang telah dilakukan pelacakan terhadap keluarganya yang sudah kontak selama ini dan besok akan dilakukan rapid test. Pihak keluarga tertular diberikan edukasi untuk melakukan isolasi mandiri di rumah," terangnya.

Sebelumnya, seorang pekerja migran Indonesia (PMI)  asal Desa Kenderan Kecamatan Tegallalang, Gianyar positif Covid-19. Yang bersangkutan pernah bekerja di Miami, Amerika Serikat. Kini, PMI tersebut menjalani isolasi di RSUD Sanjiwani Gianyar. Tim Satgas Covid Kabupaten Gianyar sedang menelusuri siapa dan dimana saja yang bersangkutan pernah melakukan kontak fisik. PMI ini baru datang dari Miami Amerika Serikat pada tanggal 27 Maret 2020. PMI ini dipulangkan dampak dari meluasnya penyebaran Covid-19 di berbagai belahan dunia, termasuk tempatnya bekerja. Minggu (12/4) sekitar pukul 07.00 Wita, hasil test menyatakan PMI ini positif Covid-19. Sehingga Tim Satgas mendatangi rumahnya, menyampaikan hasil dan langsung membawa PMI ini ke Ruang Isolasi RSUD Sanjiwani Gianyar. *nvi

Komentar