nusabali

Sambut Nataru, Bandara Ngurah Rai Suguhkan Atraksi Budaya

  • www.nusabali.com-sambut-nataru-bandara-ngurah-rai-suguhkan-atraksi-budaya

Seni budaya yang disajikan diharapkan mampu menghibur dan member pengalaman baru bagi para wisatawan yang datang maupun akan meninggalkan Bali.

MANGUPURA, NusaBali.com
Pengelola Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai menyuguhkan atraksi budaya menyambut Natal dan Tahun Baru 2020 (Nataru). Sejumlah tarian tradisional disuguhkan di beberapa titik pintu keberangkatan dan kedatangan domestik serta internasional, Selasa (24/12/2019). General Manager PT Angkasa Pura I (Persero) Bandara Ngurah Rai, Herry AY  Sikado menyampaikan atraksi budaya ini mengusung tajuk 'Regular Balinese Culture Performance'. "Kami berupaya memperkenalkan kebudayaan Bali kepada para penumpang," ujarnya.

Pihaknya juga tengah memberikan kesan menarik kepada para penumpang dengan menyuguhkan atraksi kebudayaan ini. "Baik kepada wisatawan baru datang ke Bali atau yang akan meninggalkan Bali," sambungnya.

Pasalnya, memasuki musim libur Hari Raya Natal dan Tahun Baru, Bandara Ngurah Rai akan lebih banyak didatangi calon penumpang. "Jadi atraksi kami gelar seminggu dua kali. Hasilnya sih cukup positif, mereka (penumpang) sangat antusias," ungkapnya.

Dengan menyuguhkan atraksi budaya seperti ini, menurut Herry akan menjadi nilai tambah bagi layanan di bandara. Kemudian dengan atraksi ini akan ada interaksi dengan penumpang. "Kebanyakan calon penumpang yang menunggu biasanya lebih banyak menghabiskan waktunya dengan gadget," ujarnya.

Atraksi ini dibarapkan menarik perhatian calon penumpang dengan merasakan pengalaman baru menonton pertunjukan budaya yang menyenangkan. "Nantinya akan memberikan semacam memori khusus bagi mereka dan akan menjadi salah satu faktor yang membuat mereka berkeinginan kembali ke Bali," tutupnya.*has

Komentar