nusabali

TPP PKK Badung Gelar Mereresik di Pura

  • www.nusabali.com-tpp-pkk-badung-gelar-mereresik-di-pura

MANGUPURA, NusaBali - Sebagai wujud bhakti dan kepedulian terhadap lingkungan, Tim Penggerak PKK Kabupaten Badung kembali melaksanakan bakti sosial bersih-bersih (mereresik) di Pura. Kali ini kegiatan mereresik dilasanakan di Pura Kancing Gumi dan Pura Penataran Agung Puncak Antap Sai Bon Kecamatan Petang, Kamis (18/1).

Tak hanya melaksanakan kegiatan mereresik, TP PKK Kabupaten Badung  yang dipimpin Nyonya Seniasih Giri Prasta juga melaksanakan persembahyangan bersama di Pura tersebut. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Petang, Perangkat Desa Sulangai, Dulang Mangap Sulangai, serta TP PKK Kecamatan Petang.

Nyonya Seniasih Giri Prasta mengatakan kegiatan ini merupakan perdana di 2024. Tujuannya memohon doa kehadapan Ida Sang Hyang Widhi Wasa dalam rangka menjelang Pemilu 2024 agar berjalan dengan damai dan lancar khususnya di Kabupaten Badung.

Selain itu dijelaskan, gerakan persembahyangan sekaligus mereresik memang secara rutin dilaksanakan dengan menyasar Pura Kahyangan di Kabupaten Badung. Dia mengucap syukur lantaran kegiatan ini mendapat dukungan dari pemerintah kecamatan, desa dan kelurahan termasuk Sekaa Teruna (ST) yang berada di lokasi juga ikut terlibat.

Tujuan dari kegiatan ini, lanjutnya, selain mendukung program pemerintah dalam upaya mewujudkan Kabupaten Badung yang bersih dan asri, juga mendorong meningkatkan rasa gotong royong di masyarakat. “Ini merupakan program yang berkelanjutan, di mana tujuan utama kami dari TP PKK Badung adalah bagaimana mewujudkan gotong royong di banjar-banjar,” kata Nyonya Seniasih Giri Prasta.

“Ke depan kami akan terus bergerak di enam kecamatan yang ada di Badung. Secara rutin akan kami laksanakan bersama PKK desa/kelurahan dan PKK banjar untuk mereresik di Pura,” imbuhnya. 7 asa

Komentar