nusabali

APBDes 2024 Desa Bebandem dan Muncan Defisit Ratusan Juta

  • www.nusabali.com-apbdes-2024-desa-bebandem-dan-muncan-defisit-ratusan-juta

AMLAPURA, NusaBali - APBDes (Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa) tahun 2024 di Desa Bebandem, Kecamatan Bebandem, dan Desa Muncan, Kecamatan Selat, Karangasem, defisit ratusan juta rupiah. Defisit ini akan ditutup dengan dana SILPA (sisa lebih pembiayaan) APBDes tahun sebelumnya.

Perbekel Bebandem I Gede Partadana mengakui, mengalami defisit cukup banyak. “Di dalam APBDes 2024, kami mengalami defisit Rp 280,5 juta, kami telah menutupi dengan SILPA,” jelas Gede Partadana di kediamannya, Banjar Desa, Desa/Kecamatan Bebandem, Karangasem, belum lama ini.

Kata dia, formasi APBDes 2024 untuk Pemerintah Desa Bebandem, yakni pendapatan Rp 4,0788 miliar, belanja Rp 4,358 miliar, sehingga defisit Rp 280,5 juta. Pendapatan Desa Bebandem terdiri dari pendapatan asli desa Rp 169,411 juta, dana transfer Rp 3,9 miliar, lain-lain pendapatan yang sah Rp 8,85 juta. Sedangkan belanja untuk bidang penyelenggaraan pemerintahan desa Rp 1,829 miliar, bidang pembangunan desa Rp 798,72 juta, bidang pembinaan kemasyarakatan desa Rp 1,22 miliar, bidang pemberdayaan masyarakat desa Rp 238,99 juta, dan bidang penanggulangan bencana keadaan darurat dan mendesak desa Rp 269,95 juta.

Penyusunan APBDes 2024, katanya, mengacu Peraturan Bupati Karangasem Nomor 14 tahun 2023, tentang Pedoman Penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa Tahun Anggaran 2024. Materi penyusunannya, mesti sinkron antara APBDes 2024 berpedoman dengan RKP (rencana kerja pemerintah) Desa 2024. Juga menyesuaikan dengan RPJMdes (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa).

“APBDes 2024 Desa Bebandem itu tengah diverifikasi di Kantor Camat Bebandem, nanti berlaku per 1 Januari 2024,” jelas Partadana.

Sementara itu, Perbekel Muncan, Kecamatan Selat I Wayan Tunas memaparkan mengalami defisit lebih tinggi dari APBDes Desa Bebandem. Defisit di APBDes 2024 Desa Muncan mencapai Rp 367,1 juta. Sebab, pendapatannya Rp 3,637 miliar, sedangkan belanja Rp 4,005 miliar. “Ada SILPA yang menutupi defisit itu,” katanya.

Jelasnya, di APBDes 2024 Desa Muncan, nihil pendapatan asli daerah, hanya mengandalkan dana transfer Rp 3,624 miliar dan lain-lain pendapatan yang sah Rp 13,4 juta.

Sedangkan, Pemerintah Desa Tegallinggah, Kecamatan Karangasem melalui Perbekel I Gede Sudiarsa juga mengaku telah menetapkan APBDes 2024.

Kadis Pemerintahan Masyarakat Desa Karangasem I Made Sugiarta mengatakan, 75 desa se-Karangasem telah tuntas susun APBDes 2024. “APBDes 2024 tengah diverifikasi di kantor camat masing-masing,” jelasnya.7k16

Komentar