nusabali

Anggota Paskibraka Temui Bupati Suwirta

  • www.nusabali.com-anggota-paskibraka-temui-bupati-suwirta

SEMARAPURA, NusaBali - Made Guruh Anggara Putra, 16, siswa SMAN 1 Semarapura yang sukses menjadi pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) nasional menemui Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta di ruang kerjanya, Senin (18/9).

Guruh masuk pasukan delapan. Remaja asal Banjar Lepang, Desa Takmung, Kecamatan Banjarangkan, Klungkung ini berhasil mewujudkan impiannya menjadi pembentang bendera pusaka. 

Bupati Suwirta berharap Guruh bisa menjadi inspirasi untuk generasi muda Klungkung. “Selamat sudah mengharumkan nama Klungkung di tingkat nasional,” ujar Bupati Suwirta. Guruh menceritakan terpilih mewakili sekolah setelah ikut tes Paskibraka tingkat kabupaten. Lolos seleksi tingkat provinsi hingga tingkat nasional. Ketertarikannya ikut Paskibraka karena pernah ikut LKBB (Lomba Kreasi Baris Berbaris) tingkat provinsi. “Banyak perjuangan dan latihan yang saya alami di seleksi Paskibraka,” ujar siswa kelahiran 12 Desember 2006 ini.

Sebelum mengikuti seleksi Paskibraka tingkat provinsi dan nasional, Guruh bersama 7 orang perwakilan Kabupaten Klungkung berpamitan dengan Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta di rumah jabatan, Sabtu (13/5). Delapan siswa tersebut berasal dari SMAN 1 Semarapura, SMAN 2 Semarapura, SMAN 1 Atap Lembongan, dan SMA Pariwisata Saraswati Klungkung. 7 wan

Komentar