nusabali

Bidik 25 Kursi, PDIP Buleleng Panaskan Mesin

  • www.nusabali.com-bidik-25-kursi-pdip-buleleng-panaskan-mesin

SINGARAJA, NusaBali - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Buleleng mulai panaskan mesin partai. Seluruh pengurus, kader partai dan juga bacaleg yang tarung di Pileg 2024 dikumpulkan.

Konsolidasi  internal ini pun mengejar target peningkatan 25 kursi di DPRD Buleleng pada 2024 mendatang.

Sekretaris DPC PDIP Buleleng, Gede Supriatna, Minggu (30/7) kemarin menyebut konsolidasi partai dilakukan sesuai dengan instruksi DPD PDIP Bali. Target yang dipasang PDIP di Buleleng dalam Pileg 2024 mendatang dinaikkan rata-rata 30-40 persen dari perolehan kursi saat ini. Di DPRD Buleleng dari 18 kursi saat ini digenjot ke 25 kursi, di DPRD Provinsi Bali dapil Buleleng dari 6 kursi menjadi 7 kursi dan di DPR RI dari 1 menjadi 2 kursi.

Peningkatan target yang dipasang menurut Supriatna melihat dari pengembangan jumlah daerah pemilihan (dapil) di Buleleng dari enam menjadi 9 dapil. Pengembangan dapil yang kini ada di masing-masing kecamatan dipetakan PDIP Buleleng memberikan peluang untuk meraih lebih banyak lagi kursi khususnya di DPRD Buleleng. “Beberapa langkah pemenangan pemilu dan pilpres 2024 sudah kami petakan dari DPC sampai ke anak ranting. Target kami di Pilpres bisa memenangkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden RI 95 persen,” ucap Supriatna.

Meskipun belum ada instruksi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) terkait relawan pemenangan Ganjar di daerah, sejauh ini sudah ada beberapa yang sudah melakukan koordinasi dan komunikasi ke DPC Buleleng. Seperti relawan Sahabat Ganjar (Saga) Buleleng dan juga Sobat Ganjar Buleleng. Strategi pemenangan Ganjar menjadi Presiden RI 2024 mendatang akan lebih dimatangkan dalam waktu dekat ini.

Sementara itu PDIP Buleleng juga bersiap untuk merekrut saksi pengawasan dan pengamanan suara. Supriatna menyebut dari 2.275 jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Buleleng, PDI Perjuangan Buleleng akan merekrut sebanyak 11.565 orang saksi. Rata-rata dalam satu TPS akan diawasi oleh 5 orang saksi PDI Perjuangan. 7 k23

Komentar