nusabali

MML Undiksha Dukung Komunitas English Corner

  • www.nusabali.com-mml-undiksha-dukung-komunitas-english-corner

SINGARAJA, NusaBali - Program Studi Magister Manajemen Lingkungan, Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Singaraja menggelar kegiatan kepekaan sosial dan lingkungan di Komunitas English Corner, Desa Sidatapa, Kecamatan Banjar, Buleleng, Kamis (15/6).

Kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan Prodi Magister Manajemen Lingkungan (MML) Undiksha.

Salah satu founder English Corner Komang Rena mengatakan, Prodi MML Undiksha mendonasikan sejumlah bak sampah. Selain itu, juga mendonasikan sejumlah perlengkapan belajar untuk siswa-siswa di English Corner. "Mereka juga berbagi buku tulis, pulpen kepada anak untuk 60 orang. Selain itu juga sejumlah bibit buah alpukat," kata Rena, Jumat (16/6).

Rena menyampaikan, bantuan bak sampah yang diberikan diharapkan dapat mengedukasi para siswa di English Corner dan juga masyarakat setempat untuk lebih memperhatikan kebersihan lingkungan sekitar. "Jadi mereka ingin sosialisasi lingkungan. Kebetulan mereka jurusan manajemen lingkungan. Kami harap dengan bantuan ini bisa bermanfaat," imbuh Rena.

Rena menyebut, dalam kegiatan itu juga dihadiri donatur tetap Komunitas English Corner yakni Peter dan Janice dari Care FNQ. Para donatur diakui Rena sangat mendukung masyarakat dalam peningkatan kemampuan berbahasa Inggris. "Donatur memberikan bantuan dana selama 5 tahun. Kami kerja sama sudah 6 bulan," ungkap Rena

Sementara itu, Ketua Prodi MML Prof Dr I Gede Astra Wesnawa MSc menyampaikan, kegiatan yang digagas sebagai upaya dalam membina dan memberdayakan kelompok masyarakat dalam meningkatkan pengetahuan mereka di bidang lingkungan dan kemampuan berbahasa Inggris.

Kegiatan kepekaan sosial dan lingkungan difokuskan di Desa Sidatapa lantaran memiliki potensi besar untuk dikembangkan sebagai desa wisata. 

"Potensi besar ini tidak akan bisa diberdayakan oleh masyarakat desa Sidatapa tanpa ketersediaan sumberdaya manusia yang kompetitif dan unggul dalam bidang pariwisata alam dan  budaya dengan dukungan kemampuan berbahasa asing," bebernya. 7mzk

Komentar