nusabali

Golkar Tempuh Langkah Niskala

Tuntaskan Tirtayatra, Siap Tarung di Pemilu 2024

  • www.nusabali.com-golkar-tempuh-langkah-niskala

DENPASAR, NusaBali
Menghadapi Pemilu 2024, Partai Golkar tidak hanya gencar konsolidasi ke akar rumput.

Setelah membentuk kepengurusan dari Provinsi hingga tingkat desa, DPD I Golkar Bali juga menempuh jalur niskala, nunas ica (memohon restu) untuk kejayaan di Pemilu 2024 mendatang.

“Nunas ica dengan tirtayatra bersama jajaran DPD I Golkar dan DPD II se-Bali sudah kita selesaikan di 11 Pura Sad dan Dang Kahyangan di seluruh Bali. Jadi untuk menghadapi Pemilu 2024 kita sudah sangat siap sekala niskala,” ujar Ketua DPD I Golkar Bali Nyoman Sugawa Korry di Denpasar, Kamis (15/9) siang.

Sugawa Korry mengatakan, tirtayatra dengan ngider buana (keliling Bali) untuk kejayaan Partai Golkar dalam tarung Pemilu 2024, diawali di Pura Ponjok Batu, Kecamatan Tejakula, Buleleng dan terakhir digelar di Pura Lempuyang, Banjar Purwa Ayu, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Karangasem, pada Purnama Katiga, Saniscara Kliwon Prangbakat (10/9) lalu.

“Ini dalam rangka mewujudkan harmonisasi, bukti srada bakti dalam menjalankan dharma agama dan dharma negara para kader Golkar bersama masyarakat. Selain persembahyangan memohon petunjuk dan anugrah, kader Golkar menggelar simakrama dengan menyerap aspirasi tokoh masyarakat, dengan tujuan mencari solusi terhadap persoalan masyarakat setempat,” tegas politisi senior Golkar yang juga Wakil Ketua DPRD Bali ini.

“Dari simakrama di 11 titik, kita selalu menerima aspirasi masyarakat, muncul persoalan yang dihadapi, lalu kita carikan solusi. Masyarakat sangat terbuka dengan kehadiran kader-kader Golkar,” imbuh Sugawa Korry.

Khusus untuk di Pura Lempuyang, Karangasem, kata Sugawa Korry,  Golkar bagikan sembako kepada masyarakat yang kebanyakan berprofesi sebagai juru sunggi (tukang pikul), melayani umat Hindu ketika sembahyang di Pura Lempuyang. Dalam kegiatan tersebut, kata Sugawa Korry semakin spesial, karena dihadiri mantan Bupati Karangasem dua periode dan mantan Ketua DPD II Golkar Karangasem I Wayan Geredeg.*nat

Komentar