nusabali

Pantau Vaksinasi, Bupati Sanjaya Konvoi Naik Motor

  • www.nusabali.com-pantau-vaksinasi-bupati-sanjaya-konvoi-naik-motor

TABANAN, NusaBali
Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya meninjau vaksinasi massal menuju Tabanan zona hijau pada Sabtu (17/4).

Bupati Sanjaya pada kesempatan itu melakukan pemantauan dengan mengendarai motor Royal Enfield Himalayan miliknya, mengajak Wakil Bupati I Made Edi Wirawan beserta kepala organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Tabanan yang mengendarai motor masing-masing. Tampak juga beberapa anggota DPRD Tabanan ikut dalam rombongan touring tersebut.

Start sekitar pukul 13.00 Wita dari kediaman bupati di Banjar Dauh Pala, Desa Dauh Peken, Kecamatan Tabanan, rombongan touring langsung menuju Desa Candikuning, Kecamatan Baturiti. Kedatangan rombongan di Candikuning disambut oleh perbekel setempat, kemudian langsung menuju tempat berlangsungnya vaksinasi di beberapa balai banjar di wilayah tersebut.

Saat melakukan peninjauan, Bupati Sanjaya melakukan perbincangan santai dengan Perbekel CandiKuning I Made Mudita. Bupati sangat mengapresiasi semangat warga Desa Candikuning yang begitu antusias mengikuti vaksinasi massal tersebut.

Bupati Sanjaya menyatakan sangat puas dengan kinerja semua pihak dalam mendukung kelancaran vaksinasi Covid-19. Dia meyakini, dengan kinerja yang seperti ini, maka kegiatan vaksinasi yang dilakukan serentak di tiga wilayah skala prioritas dapat memenuhi target sesuai dengan yang diharapkan. Sehingga ke depannya, pemerintah secepatnya bisa melakukan vaksinasi kepada masyarakat di 133 desa yang ada di Tabanan.

“Saya sangat mengapresiasi dukungan semua pihak termasuk masyarakat dalam mensukseskan pelaksanaan vaksinasi ini. Semoga vaksinasi ini berjalan lancar dan ke depannya mampu menumbuhkan imunitas komunal (herd immunity). Dan yang paling penting, tidak menimbulkan efek yang negatif bagi masyarakat,” imbuhnya.

Usai melakukan peninjauan di Desa Candikuning, Bupati beserta rombongan bergegas menuju ke Desa Jatiluwih, Kecamatan Penebel, untuk kegiatan yang sama. Di Jatiluwih, Bupati Sanjaya beserta rombongan disambut oleh perbekel setempat.

Sama halnya dengan di Desa Candikuning, pelaksanaan vaksinasi di Desa Jatiluwih, Kecamatan Penebel juga terbilang sangat lancar dan antusiasme masyarakat sangat bagus. Bupati Sanjaya menyapa dan sembari sesekali berbincang dengan masyarakat yang berpartisipasi dalam vaksinasi tersebut.

Sasaran vaksinasi di tiga wilayah skala prioritas tersebut menyasar sekitar 13.811 orang, yang terdiri dari para pekerja pariwisata dan masyarakat.

Sebelumnya, Bupati Sanjaya dan Wabup Edi Wirawan juga gelar road show keliling desa untuk mewujudkan Desa Presisi (desa berbasis data), Sabtu (10/4). Bupati Sanjaya mengendarai motor Royal Enfield Himalayan miliknya, sedangkan Wakil Bupati Edi Wirawan mengendarai motor Honda Scoopy.

Roadshow yang dilakukan pejabat Tabanan ini sebagai langkah untuk serap aspirasi dan mengetahui kondisi desa di Tabanan untuk mewujudkan Desa Presisi. Roadshow ini juga diikuti oleh Sekda Tabanan I Gede Susila dan sejumlah pimpinan OPD di Tabanan. Roadshow keliling desa start pukul 08.15 Wita dari kediaman Bupati Sanjaya di Banjar Dauh Pala, Desa Dauh Peken, Kecamatan/Kabupaten Tabanan. Selanjutnya rombongan melintasi sejumlah desa di Kecamatan Tabanan, Kecamatan Kerambitan, Kecamatan Selemedag. *des

Komentar