nusabali

Devi dan Yoga Terpilih sebagai Jegeg Bagus Jembrana 2019

  • www.nusabali.com-devi-dan-yoga-terpilih-sebagai-jegeg-bagus-jembrana-2019

Ni Ketut Ayu Krisna Devi, 20, dan I Gede Yoga Pratama Putra, 18, ditetapkan sebagai Jegeg Bagus Jembrana 2019 pada malam grand final yang digelar di Stage Pura Jagatnatha Jembrana, Sabtu (24/8) malam.

NEGARA, NusaBali

Ayu dan Yoga akan mewakili Jembrana pada ajang Jegeg Bagus Bali 2020 mendatang. Hadir dalam malam grand final Jegeg Bagus Jembrana 2019, Wakil Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan bersama istri Nyoman Ani Setiawarini alias Nyonya Ani Setiawarini Kembang Hartawan, jajaran Forkopimda Jembrana, serta pimpinan OPD Pemkab Jembrana.

Jegeg Jembrana 2019 Devi, dari Kelurahan Dauhwaru, Kecamatan Jembrana, kuliah semester V Jurusan Ilmu dan Teknologi Pangan, Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Udayana (Unud). Sedangkan Bagus Jembrana 2019 Yoga dari Kelurahan Lelateng, Kecamatan Negara, yang menempuh pendidikan di SMAN 2 Negara.

Pada malam grand final, 10 besar finalis Jegeg Bagus Jembrana mengikuti sesi fashion show memakai busana berbahan endek, dan membawakan tari koreografi tradisional Bali. Dari 10 besar finalis, dieliminasi menjadi 6 besar. Tahapan berikutnya, dikerucutkan menjadi 3 besar. Pada babak 3 besar, pertanyaan diberikan oleh Wabup Kembang Hartawan dan Nyonya Ani Setiawarini Kembang Hartawan, dengan tema pertanyaan tentang isu-isu sosial, serta perkembangan kepariwisataan di Jembrana.

Ketua Panitia Pemilihan Jegeg Bagus Jembrana 2019 I Nengah Alit, menyampaikan pemilihan Jegeg Bagus ditekankan pada beberapa aspek penilaian, seperti kecerdasan akademis dan non akademis (brain), kecantikan dan ketampanan (beauty), tingkah laku dan budi pekerti luhur (behaviour), dan keberanian (brave). “Para finalis jegeg bagus yang terpilih akan ditugaskan sebagai duta wisata dan duta budaya di tingkat nasional maupun internasional, sekaligus menjadi mitra pemerintah dalam pembangunan daerah,” ujarnya.

Sementara Bupati Jembrana I Putu Artha dalam sambutannya yang dibacakan Sekda Jembrana I Made Sudiada, mengatakan pemilihan Jegeg Bagus Jembrana merupakan salah satu upaya untuk memberikan wadah bakat atau minat generasi muda dalam mewujudkan pariwisata yang berkelanjutan. “Ajang ini nantinya dapat melahirkan generasi muda yang cerdas, santun, berbudaya, dan tangguh sehingga mampu menjadi Duta Pariwisata dan Duta Budaya Bali yang berkualitas,” ujarnya. *

Komentar