nusabali

Sarang Tawon Sebesar Tabung Gas Dievakuasi

  • www.nusabali.com-sarang-tawon-sebesar-tabung-gas-dievakuasi

Sarang tawon seukuran tabung gas 5 kilogram dievakuasi dari atas bangunan SDN Benteng 1, Kota Sukabumi, Jumat (11/5).

SUKABUMI, NusaBali
Evakuasi dilakukan diam-diam karena khawatir membuat panik siswa sekolah tersebut.Proses evakuasi sarang tawon dilakukan tiga petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sukabumi.

"Ada yang melapor katanya resah dengan sarang tawon di atas bangunan SD, petugas lalu bergerak dan langsung melakukan evakuasi. Kita lakukan tanpa membuat gaduh karena khawatir siswa panik," kata Ahdar Somali, Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Sukabumi di ruang kerjanya, seperti dilansir detik.

Evakuasi sarang tawon dilakukan dengan hati-hati, petugas yang telah memakai APD (alat pelindung diri) menaiki tangga dan memyemprotkan cairan pengusir serangga.

"Kita sudah mempersiapkan peralatan dan cairan pengusir serangga, ketika tawonnya ini sudah pergi langsung kita masukkan ke dalam kantong dan semprot lagi sampai benar-benar aman," lanjut Ahdar.

Evakuasi berjalan mulus, tidak ada satupun tawon yang menyebar dan mengganggu siswa dan guru di sekolah tersebut."Kita pakai perhitungan tentunya, karena kalau asal-asalan tawon-tawon ini bisa mengamuk dan menyerang seisi sekolah," ucapnya.

Sementara itu, Heriyanto salah seorang guru menceritakan sarang tawon itu sudah berada di atap bagian belakang sekolah sejak dua bulan lalu."Awalnya kecil, lama-lama terus membesar sampai seukuran tabung gas 5 kilogram. Karena takut jatuh lalu mengganggu siswa akhirnya kami menghubungi pihak kelurahan, setelah itu ditindaklanjuti oleh BPBD," kata Heri.

Heri mengaku sekolahnya memang kerap ada sarang tawon. "Kalau dulu ada yang bersarang jenis lebah madu namun tidak mengganggu. Untuk yang tadi itu saya kurang jelas apa jenisnya tapi memang suka terbang ke bawah, khawatirnya menyerang ke anak-anak," tandas dia. *

Komentar