nusabali

Parwata Dukung Kegiatan UKM Mahasiswa UHN IGB Sugriwa

  • www.nusabali.com-parwata-dukung-kegiatan-ukm-mahasiswa-uhn-igb-sugriwa

MANGUPURA, NusaBali - Ketua DPRD Badung I Putu Parwata menerima audiensi Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Dharma Wacana Universitas Hindu Negeri (UHN) I Gusti Bagus Sugriwa di ruang kerjanya, Selasa (14/5).

Audiensi tersebut terkait akan digelarnya kegiatan seminar yang akan diselenggarakan di Wantilan DPRD Badung pada 26 Mei 2024.

Parwata mengatakan, DPRD Badung selaku representasi dari masyarakat selalu terbuka dengan berbagai kalangan, termasuk para mahasiswa yang ada di Bali. Pihaknya pun mengapresiasi berbagai organisasi kemahasiswaan maupun masyarakat agar melakukan inovasinya masing-masing. “Kami terbuka dan kami memberikan kesempatan seluas-luasnya untuk masyarakat melakukan inovasi dan kreativitas di tempat ini, khususnya di areal DPRD Badung,” ujar Parwata.

Politisi PDIP asal Desa Dalung, Kecamatan Kuta Utara ini mengungkapkan akan memberikan dukungan penuh kepada para mahasiswa yang akan melaksanakan kegiatan di lingkungan DPRD Badung. Dukungan tersebut berupa fasilitasi tempat acara hingga konsumsi.

“Jadi mereka akan mengadakan acara dua hari. Kami siapkan wantilan yang bersih, beberapa peralatan yang dibutuhkan, termasuk snack, konsumsi dan pengawalan keamanan, sehingga anak-anak ini akan tenang dan nyaman berkegiatan di areal Puspem Badung. Semoga anak-anak mendapatkan kearifan yang lebih dari kegiatan yang dilaksanakan,” kata Sekretaris DPC PDIP Badung ini.

Pada hari yang sama, Parwata juga menerima audiensi dari Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Persatuan Wartawan Duta-Pena Indonesia (PWDPI) Provinsi Bali yang akan melakukan pengukuhan kepengurusan. Dalam audiensi tersebut, Parwata menyebut akan memberikan dukungan berupa fasilitas tempat, sarana prasarana, hingga konsumsi. @ ind

Komentar