nusabali

Traffic Light Dilengkapi Sensor Lalu Lintas

  • www.nusabali.com-traffic-light-dilengkapi-sensor-lalu-lintas

SINGARAJA, NusaBali
Dua titik traffic light di Buleleng akan diganti tahun ini. Penggantian tersebut dikarenakan sudah tua dan sering mengalami kerusakan.

Perangkat baru yang akan dipasang akan dilengkapi dengan sensor kepadatan arus lalu lintas. Kepala Dinas Perhubungan Buleleng Gede Gunawan Adnyana Putra, Rabu (22/2) mengatakan dua titik traffic light yang akan diganti tahun ini, yakni di simpang Jalan Ngurah Rai-Udayana-Kapten Muka dan simpang empat Jalan Ahmad Yani-Pantai Penimbangan-Baktiseraga.

Traffic light di simpang Pantai Penimbangan selama ini memang sering mengalami kerusakan. Selain itu pondasi traffic light juga menghambat sebagian saluran drainase. Hal ini pun sering kali dituding menjadi salah satu penyebab banjir saat terjadi hujan deras karena air tidak dapat mengalir maksimal. Pemasangan traffic light baru nanti akan menyesuaikan agar pondasi tidak menghalangi saluran drainase lagi.

Sedangkan traffic light di simpang Ngurah Rai-Udayana-Kapten Muka, sudah sangat tua. Traffic light ini pun akan diperbaharui dengan teknologi yang lebih canggih, yakni sensor kepadatan arus lalu lintas.

“Kalau yang lama, pengaturan lama lampu hijaunya masih manual diatur petugas kami di panel yang ada tidak jauh dari tiang traffic light. Nah yang baru nanti akan disertai sensor kepadatan lalu lintas. Jika antrean panjang, maka lama lampu hijau dari arah tersebut akan menyala lebih lama,” ucap Gunawan.

Teknologi terbarukan ini disebutnya salah satu upaya menghindari kemacetan. Terutama di ruas-ruas jalan nasional dan pusat kota dengan kepadatan arus lalu lintas tinggi.

Sementara itu Balai Pelaksana Transportasi Darat (BPTD) Wilayah XII Bali-Nusa Tenggara Barat sudah melakukan pemantauan langsung di titik traffic light yang akan diganti. Proses pergeseran pondasi tiang traffic light di simpang Pantai Penimbangan pun sudah mulai dikerjakan.

Setelah dilakukan pergeseran pondasi, traffic light baru akan segera dipasang dalam bulan ini. “Usulan ini sudah kami sampaikan tahun lalu dan bulan ini sudah mulai berproses untuk penggantian,” terang pejabat asal Desa Baktiseraga, Kecamatan/Kabupaten Buleleng ini. *k23

Komentar