nusabali

Bupati Giri Prasta Lantik Pejabat Pemkab Badung

  • www.nusabali.com-bupati-giri-prasta-lantik-pejabat-pemkab-badung

Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta melantik dan mengambil sumpah jabatan 74 pejabat Pemkab Badung, Jumat (2/6). 

MANGUPURA, NusaBali
Pejabat yang dilantik mulai dari Pimpinan Tinggi Pratama, Administrator, hingga Pengawas dan Pelaksana (Eselon IIb, IIIa, IIIb, IVa, IVb, dan Eselon V) di Ruang Utama Gosana, kantor DPRD Puspem Badung.

Pelantikan ini untuk mengisi tujuh jabatan eselon II yang masih kosong. Pelantikan dihadiri Wabup Ketut Suiasa, Ketua, Wakil Ketua, dan anggota DPRD Badung, Sekda Badung, serta pimpinan OPD di lingkungan Pemkab Badung.

Pebajat eselon IIb yang dilantik di antaranya Kadis Kearsipan dan Perpustakaan Ni Wayan Kristiani (sebelumnya menjabat Kabid Pemasaran Parisiwata Disparda), Kadis Perhubungan AAN Rai Yuda Darma (sebelumnya menjabat Kabag Kesra Pemkab Badung). Kasatpol PP I Gusti Agung Ketut Suryanegara (sebelumnya menjabat Kabid Pemerintahan Desa Dinas PMD), Kadis Kebakaran dan Penyelamatan I Wayan Wirya (sebelumnya Camat Kuta Selatan). Sementara Sekretaris Bappeda I Made Agus Aryawan menjabat Kepala Badan Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu. Kabag Keuangan I Ketut Gede Suyasa kini menjabat Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah, dan Kabag Pembangunan AAN Bayu Kumara menjabat Kadis Perumahan Rakyat dan Pemukiman.

Bupati Giri Prasta dalam sambutannya menekankan, pejabat yang dilantik diharapkan mampu melaksanakan Pola Pembangunan Nasional Semesta Berencana (PPNSB) yang telah ditetapkan. “PPNSB sebagai acuan dan dasar bagi pejabat struktural untuk melaksanakan dan menyelesaikan lima skala prioritas program pembangunan yang menjadi kebutuhan dasar masyarakat Badung seperti pangan, sandang, dan papan; kesehatan dan pendidikan; jaminan sosial dan tenaga kerja; seni, adat, agama dan budaya serta pariwisata,” jelasnya.

Guna meningkatkan etos kerja pegawai, Bupati akan memberikan laptop kepada semua pegawai di Badung. “Bappeda kami harap untuk KUA-PPAS 2018 masukkan untuk 1 pegawai 1 laptop,” tegas Bupati. Hal ini dilakukan sebagai upaya pengawasan kepada pegawai bersangkutan. Melalui laptop ini nanti setiap pegawai membuat progres pekerjaan yang dilakukan dan akan dievaluasi setiap bulannya. “Kami ingin meningkatkan etos kerja pegawai, sehingga mampu bekerja keras, bekerja cerdas, dan bekerja tuntas,” tandasnya. 

Bupati berpesan kepada pejabat di Badung untuk memegang tiga hal dalam melaksanakan tugas yaitu melaksanakan kebijakan politik legislasi, kebijakan politik anggaran, dan kebijakan politik pengawasan. Dan dalam melaksanakan program kegiatan kepada masyarakat harus dilakukan secara bersama-sama. * asa

Komentar