nusabali

Pantau Vaksinasi Anak, Kapolres Jembrana Bagikan Buku Tulis

  • www.nusabali.com-pantau-vaksinasi-anak-kapolres-jembrana-bagikan-buku-tulis

NEGARA, NusaBali
Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana memantau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 anak usia 6 - 11 tahun di SDN 2 Pengambengan, Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, Jembrana, Kamis (23/12).

AKBP Juliana membagikan hadiah berupa buku tulis kepada anak-anak yang telah divaksin. Kehadiran AKBP Juliana bersama Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf Hasrifuddin Haruna bersama Kepala Dinas Kesehatan Jembrana dr I Gusti Bagus Ketut Oka Parwata, diterima langsung Kepala SDN 2 Pengambengan Karyono. Begitu tiba di lokasi, Kapolres bersama Dandim dan rombongan memantau pelaksanaan vaksinasi.

Sambil memantau vaksinasi, Kapolres bersama Dandim sempat berinteraksi dengan anak-anak yang diobservasi setelah menerima suntikan vaksin. Di sela-sela pemantauan vaksinasi tersebut, Kapolres bersama Dandim juga membagikan buku tulis. Selanjutnya dari lokasi acara vaksiansi anak di SDN 2 Pengambengan itu, Kapolres bersama Dandim dan Kadis Kesehatan beserta rombongan mengikuti acara pemantauan vaksinasi serentak se-Indonesia oleh Kapolri yang dilaksanakan via zoom meeting.

Vaksinasi di SDN 2 Pengambengan melibatkan 10 tenaga kesehatan (nakes). Di antaranya, 6 orang nakes dari Klinik Pratama Polres Jembrana dan 4 petugas kesehatan dari UPTD Puskesmas 2 Negara. Di akhir vaksinasi, AKBP Juliana mengatakan dalam giat vaksin presisi Polres Jembrana di SDN 2 Pengambengan, berjalan lancar.  Dalam kegiatan vaksinasi di SD tersebut, sebelumnya terdata ada sasaran sebanyak 302 siswa usia 6-11 tahun. Namun yang bisa divaksin sebanyak 243 siswa. "Yang tidak divaksin terdata 59 siswa. Terdiri dari 14 siswa yang memang sudah divaksin sebelumnya dan 45 siswa tidak hadir," ujar AKBP Juliana.*ode

Komentar