nusabali

Rai Wahyuni Sanjaya Lantik Ketua PKK Baturiti yang Dijabat Laki-laki

  • www.nusabali.com-rai-wahyuni-sanjaya-lantik-ketua-pkk-baturiti-yang-dijabat-laki-laki

TABANAN, NusaBali
Ketua Tim Pendampingan PKK Kabupaten Tabanan Ny Rai Wahyuni Sanjaya melantik dan melakukan serah terima jabatan pengurus TP PKK Kecamatan Baturiti, Jumat (29/10).

Yang dilantik adalah I Made Haryono notabene suami dari Camat Baturiti Sayu Made Parwati.  Selaku Ketua TP PKK Kabupaten Tabanan Ny Rai Wahyuni Sanjaya berpesan kepada pengurus TP PKK Kecamatan Baturiti yang baru, mampu melaksanakan segala tugas-tugasnya dengan baik. “Kepercayaan ini hendaknya diisi dengan bekerja sebaik mungkin dalam mengemban tugas, dengan melanjutkan program dan kegiatan yang sudah diprogramkan dan mencari inovasi baru demi meningkatkan kesejahteraan keluarga,” pesannya.

Menurutnya, TP PKK mempunyai dua tugas besar yang harus dilaksanakan, yakni sebagai fungsi eksternal yaitu merealisasikan program-program kerja PKK yang sudah dirancang, yakni meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Sementara fungsi internal yaitu memperkuat fungsi kelembagaan TP PKK, sehingga mampu menunjang dan mewujudkan fungsi eksternal tersebut.

Ny Rai Wahyuni Sanjaya menambahkan bahwa di Tabanan saat ini mempunyai dua ketua TP PKK kecamatan yang dijabat oleh laki-laki, satunya lagi adalah ketua TP PKK Kecamatan Penebel. Dia sangat yakin bahwa ketua yang baru mampu menyelaraskan program PKK dengan visi Pemkab Tabanan yaitu menuju Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul, dan Madani (AUM).

Keberhasilan proses pembangunan masyarakat akan sangat ditentukan oleh seberapa besar tingkat partisipasi dalam mendukung program-program pembangunan yang dilaksanakan. “Untuk itu saya berharap, TP PKK kecamatan mampu melaksanakan tugas-tugas yang dibebankan. Tidak terkecuali juga kepada seluruh pengurus TP PKK Kabupaten Tabanan agar bisa meningkatkan kontribusi dalam membantu Pemkab Tabanan untuk mensejahterakan masyarakat,” pinta Ny Rai Wahyuni Sanjaya.

Pada saat yang sama, Ny Rai Wahyuni Sanjaya juga melakukan pelantikan dan pengukuhan beberapa ketua TP PKK yang dirotasi, yakni, TP PKK Kecamatan Selemadeg Timur, Kecamatan Kerambitan, Kecamatan Tabanan, Kecamatan Selemadeg, dan Kecamatan Pupuan. “Saya selaku Ketua TP PKK Tabanan mengucapkan terimakasih atas pengabdian dan kerjasamanya selama ini, serta kepada Ketua TP PKK Kecamatan yang baru dilantik. Selamat bertugas,” ujarnya. *des

Komentar