nusabali

Hari Ini, 1.000 PNS Pengawas Bansos Dibriefing Gubernur

  • www.nusabali.com-hari-ini-1000-pns-pengawas-bansos-dibriefing-gubernur

Gubernur Made Mangku Pastika akan kumpulkan 1.000 PNS yang ditugasi sebagai pengawas pencairan dana bansos/hibah tahun 2016 di Wantilan Gedung DPRD Bali, Niti Mandala Denpasar, Kamis (13/10) pagi ini pukul 07.00 Wita.

Sedangkan Ketua Komisi IV DPRD Bali, I Nyoman Parta, mengatakan persoalan dana bansos/hibah akhirnya bisa dituntaskan. “Pada intinya, dana hibah yang difasilitasi DPRD Bali bisa cair. Intinya, Kadis Kebudayaan akan cairkan semuanya,” ujar Parta saat dikonfirmasi NusaBali seusai rapat dengan Kadis Kebudayaan, Rabu kemarin.

Politisi PDIP asal Desa Guwang, Kecamatan Sukawati, Gianyar ini menegaskan, ban-sos/hibah merupakan program yang banyak dan nyata dampaknya untuk kesejahteraan masyarakat. Di samping itu, bansos/hibah menghasilkan partisipasi masyarakat, karena dananya berfungsi stimulan.

“Bayangkan, untuk pembangunan Bale Kulkul, masyarakat hanya dapat Rp 20 juta. Namun, karena hibah ini memicu partisipasi, masyarakat bisa menyelesaikan Bale Kulkul, walaupun menghabiskan anggaran sampai Rp 150 juta. Krama siap urunan Rp 130 juta lagi. Artinya, hibah itu mendorong partisipasi masyarakat,” ujar mantan Ketua Fraksi PDIP DPRD Bali 2014-2015 ini.

Yang paling dirasakan ketika hibah diberikan kepada masyarakat untuk pembangunan fisik, kata Parta, ekonomi masyarakat di pedesaan hidup dan berputar. “Perajin ukiran dapat rezeki dan pekerjaan, tukang batu dapat pekerjaan, toko bangunan di desa juga dapat rezeki, buruh-buruh bangunan pun dapat pekerjaan. Jadi, ekonomi kecil di desa itu bisa hidup,” tegas Parta.

Kesimpulannya, lanjut Parta, kalau pemerintah ingin perekonomian masyarakat di desa bergerak dan partisipasi masyarakat berjalan, buatlah program hibah. “Kalau mau partisipasi masyarakat meningkat, buatlah program hibah sebanyak-banyaknya,” imbau politisi peraih suara terbanyak kedua se-Bali (setelah Ketua DPRD Bali Nyoman Adi Wiryatama) untuk kursi DPRD Provinsi saat Pileg 2014 ini. * nat

Komentar