nusabali

Bali United vs Persiba Balikpapan Duel Berlabel Dendam

  • www.nusabali.com-bali-united-vs-persiba-balikpapan-duel-berlabel-dendam

Pada putaran pertama, optimisme Bali United  ternyata berbuah kekalahan telak 3-1 dari Persiba Balikpapan. Kini, Serdadu Tridatu ingin revanch di kandang.

MANGUPURA, NusaBali
Bali United akan melakoni matchday 22 pada kompetisi ISC 2016 dengan menjamu tamunya Persiba Balikpapan di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar.    Pertandingan Minggu (9/10) mulai pukul 19.00 Wita ini akan menjadi momentum bagi tim Serdadu Tridatu untuk kembali meraih poin penuh setelah menelan kekalahan 3-0 dalam laga away di kandang Semen Padang pekan lalu.

Manager Bali United Indra Sjafri berharap tim asuhannya benar-benar fokus menghadapi pertandingan melawan Persiba kali ini. Dirinya pun ingin tiga poin bisa diraih Ahn Byung Keon dan kawan-kawan sekaligus membalas kekalahan saat pertandingan di putaran pertama lalu.

Sebelumnya, pada putaran pertama ISC, Persiba mampu menaklukkan Bali United dengan skor telak 3-1 di Stadion Parikesit, Balikpapan, 30 Mei lalu. "Semua pemain yang turun di pertandingan besok wajib fokus selama 90 menit. Kami pastinya ingin meraih tiga poin setelah hasil di Padang. Hal yang sangat penting karena kami ingin memperbaiki peringkat di klasemen. Kami juga ingin membalas kekalahan menyakitkan atas Persiba di putaran pertama lalu," ujar Indra Sjafri.

Mengenai absennya I Gede Sukadana akibat akumulasi kartu, mantan pelatih timnas Indonesia U-19 tersebut menegaskan bahwa Bali United tidak akan tergantung pada satu atau dua orang pemain saja.   "Ya, Sukadana tidak akan bermain. Namun hal tersebut tidak akan mempengaruhi tekad kami untuk menang, karena kami tidak bergantung pada satu atau dua pemain di tim ini. Pemain lainnya siap menggantikan posisi Sukadana," imbuh Indra Sjafri.

Sementara itu pelatih Persiba Jaino Matos mengingatkan para pemainnya untuk tak menganggap remeh Bali United.  "Saya sudah sampaikan pesan khusus untuk pemain, agar lupakan yang kami pernah menang lawan Bali United di Balikpapan," kata Jaino. "Laga di Bali pasti berbeda. Kami harus tampil maksimal kalau ingin bawa pulang poin penuh ke Balikpapan," tegas pelatih asal Brasil itu.

Mantan pelatih Penang FA itu juga telah mempersiapkan mental para pemainnya, agar tak pulang dengan tangan hampa. Menurutnya, mental bertanding yang bisa menjadi penentu di sepakbola, bukan hanya soal strategi dan kemampuan individu pemain di atas lapangan.

"Saya kasih contoh sama pemain apa yang terjadi dengan Sriwijaya FC di kandang sendiri, mereka kalah telak dari Bhayangkara FC," urainya.

"Itu mental, jadi saya persiapkan mental kami untuk menghadapi Bali, jangan dianggap enteng dan jangan merasa pernah menang atau akan menang lagi. Bisa menang lagi jika jalani instruksi secara maksimal. Jadi semua punya tanggung jawab yang sama, saat kami lawan Bali untuk meraih poin penuh," jelasnya.

Pada klasemen sementara di ISC 2016, tim Serdadu Tridatu berada di peringkat 11 dengan koleksi 27 poin, sedangkan tim Beruang Madu berada di peringkat 13 klasemen dengan koleksi 23 poin. *dek

Komentar