nusabali

Cellular World Sponsori Bali United Musim 2018

  • www.nusabali.com-cellular-world-sponsori-bali-united-musim-2018

Ruas jalan Teuku Umar Denpasar mendadak dipenuhi suporter  Bali United.

DENPASAR, NusaBali

Maklum di Sabtu (16/12) sore kemarin, tiga bintang Serdadu Tridatu menggelar jumpa fans di areal parker depan Cellular World. Tak ayal kehadiran Stefano Lilipaly, Miftahul Hamdi dan I Nyoman Sukarja disambut antusias sameton tua-muda, pria-wanita.

Meet and Greet ini merupakan rangkaian dari dijalinnya kerjasama antara Bali United dan Cellular World pada musim kompetisi mendatang. “Bali United adalah kebanggaan Bali, dan bertepatan dengan perayaan Cellular World ke-10, kami menjalin kerjasama dengan Bali United,” kata Amir Hamzah, owner Cellular World.

Sementara itu Yabes Tanuri juga berterimakasih pada Celular World yang bersedia menjadi salah sponsor Bali United yang juga akan berkompetisi di tingkat Asia. Dirinya juga berharap para suporter Bali United untuk mensupport kerja sama Bali United dengan para sponsor.

"Tentunya kami sangat senang dan bangga karena Celular World bersedia menjadi sponsor kami yang dimana Celular World adalah perusahaan lokal pertama yang memasang logonya di jersey Bali United. Saya ucapkan selamat ulang tahun untuk Celular World yang ke-10, semoga ke depannya bisa semakin sukses sebagai toko handphone terbaik di Bali," kata Yabes Tanuri.

Sayangnya baik Yabes maupun Amir tidak mengungkap nilai sponsor yang disepakati. “Selama ini kami memang tidak membuka besaran nilai sponsor. Tapi kami welcome dengan siapapun untuk menjadi sponsor Bali United,” kata Yabes.

Acara juga terasa istimewa karena dihadiri oleh Walikota Denpasar, Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra.    "Saya pastinya mendoakan Celular World semakin sukses sebagai toko handphone terbaik di Bali. Saya juga selalu berdoa untuk Bali United agar di tahun 2018 nanti bisa menjadi yang terbaik di kompetisi Liga 1. Intinya semoga kerja sama antara Bali United dan Celular World bisa saling menguntungkan kedua pihak," ujar Rai Mantra. *mao

Komentar