nusabali

Komang Suartana di Posisi Empat

  • www.nusabali.com-komang-suartana-di-posisi-empat

Atlet layar asal Bali di kelas RS One Men SEA Games 2017 I Nyoman Suartana atau biasa disapa Komang Suartana untuk sementara di posisi ke empat.

JAKARTA, NusaBali
Menurut Suarana, hasil tersebut tidak bagus. Ia akan menggunakan waktu tersisa dengan maksimal agar mendongrak posisinya.

"Hari ini dua race. Race pertama saya finish urutan kelima dan race kedua finish di race ketiga. Hasil sementara saya di peringkat empat. Peringkat pertama untuk sementara Filipina," ujar Suartana, usai pertandingan di Langkawi, Malaysia, Jumat (25/8). 

Kelas RS One sudah berlangsung selama tiga hari. Pertandingan sebelumnya Suartana menuai hasil bagus. Bahkan pada Kamis (24/8) ia di posisi tiga. Namun di hari Jumat (25/8) hasilnya tidak memuaskan. Ia harus mengakui ketangguhan lawan-lawannya.

"Kendala saya selalu tidak ada luckynya. Saat saya di depan, tiba-tiba atlet lain yang di belakang sudah di depan saya," papar Suartana.

Suartana berharap di tiga hari ke depan, ia bisa finish lebih dahulu ketimbang lawan-lawannya. Ia pun akan berusaha keras untuk meraih itu.

"Untuk besok saya masih berusaha, karena selama bertandingan belum selesai saya tidak pernah menyerah," tegas peraih perak SEA Games 2011 lalu. Kelas RS One Men sendiri mulai sejak 23 Agustus kemarin hingga 28 Agustus. *k22

Komentar