nusabali

Korfball Badung Sumbang 7 Atlet ke PON

  • www.nusabali.com-korfball-badung-sumbang-7-atlet-ke-pon

MANGUPURA, NusaBali - Pengurus Kabupaten Persatuan Korfball Seluruh Indonesia (PKSI) Badung menyumbang 7 atlet dari total 9 atlet yang lolos ke Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024. Guna memaksimalkan persiapan, para atlet itu menjalani pemusatan latihan intensif di Gedung Lotring, Kuta. Pemusatan ini bahkan sudah berlangsung selama beberapa bulan terakhir dan terus dievaluasi.

Ketua Umum Pengkab Korfball Badung, I Made Sutama menjelaskan total ada 9 atlet yang akan berlaga pada ajang yang berlangsung di Aceh dan Sumatera Utara pada September mendatang itu. Nyaris seluruh atlet itu berasal dari Korfball Badung yakni 7 orang. "Untuk proses latihan itu masih terus berlanjut. Saat ini dipusatkan di Gedung Lotring Kuta. Ya, mudah-mudahan ini bisa mendapat hasil maksimal saat PON nanti," terang Sutama.

Sutama yang baru dilantik jadi Ketum Korfball Badung ini berharap atlet yang masuk kontingen Bali pada PON itu bisa meraih emas. Bahkan, sejak awal Korfball Bali juga sudah menargetkan 2 emas pada ajang empat tahunan itu. Maka, dengan potensi dan kekuatan atlet Bali, pria yang juga Sekertaris Umum KONI Badung ini optimis bisa meraih itu. "Sebagian besar atlet dari Badung. Ini tentunya sangat bagus juga. Saya juga optimis bisa dapat emas pada ajang bergengsi itu," harapnya.

Sementara Ketua KONI Badung, Made Nariana mengapresiasi atas kerja keras dan kolaborasi yang dilakukan internal Korfball Badung. Meski baru dilantik, sudah melahirkan atlet yang berlaga di PON Aceh dan Sumatera Utara pada September mendatang. Bahkan, nyaris semuanya itu berasal dari Gumi Keris. Dia pun berharap, dengan kepemimpinan Korfball Badung yang baru, bisa melanjutkan trend positif ini ke depannya. "Kami berharap ini terus dipertahankan dan atlet dari Badung ini bisa menyumbang lebih banyak emas agar Bali tetap berada pada posisi ke 5 peringkat Nasional," kata Nariana.

Nariana yang notebene mantan Ketua KONI Bali ini merinci kalau Badung sudah terbukti melahirkan banyak atlet untuk mewakili Bali pada berbagai ajang skala nasional maupun internasional. Terbukti, pada PON XXI/2024 saja mengirimkan 173 atlet. Jumlah ini merupakan yang terbanyak dari semua Kabupaten/Kota di Bali. "Badung diharapkan terus melahirkan atlet yang bisa mengharumkan nama Bali. Disadari perjuangan atlet memang tidak mudah dan perlu dukungan serta support penuh dari berbagai pihak," pungkasnya. 7 dar

Komentar