nusabali

KONI Bali Dekati Maskapai

Angkut 547 Atlet ke PON Aceh dan Sumatera Utara

  • www.nusabali.com-koni-bali-dekati-maskapai

Maka dari itu, perlu diketahui maskapai yang melayani rute agar tidak ada kesalahan atau bahkan terjadi penundaan keberangkatan.

DENPASAR, NusaBali
Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Bali mulai ancang-ancang menjalin komunikasi dengan sejumlah maskapai penerbangan. Langkah ini sebagai upaya untuk mengakomodir para atlet kontingen Bali yang akan mengikuti PON XXI/2024 di Aceh dan Sumatera Utara pada September mendatang.

Ketua Umum KONI Bali, I Gusti Ngurah Oka Darmawan tidak memungkiri bahwa saat ini pihaknya sudah mulai ancang-ancang untuk menjalin komunikasi dengan sejumlah maskapai, termasuk Garuda Indonesia. Komunikasi ini dirasa perlu untuk mengangkut kontingen Bali ke PON Aceh dan Sumatera Utara mendatang. "Ini kan masih proses semuanya, termasuk untuk pesawat nantinya seperti apa? Kita tetap jalin komunikasi dengan maskapai," terangnya belum lama ini.

Diungkapkan Oka Darmawan, dibukanya komunikasi untuk mengetahui pesawat yang nantinya akan melayani rute ke daerah tujuan. Apalagi, ada dua tujuan yakni Aceh dan Sumatera Utara. Maka dari itu, perlu diketahui maskapai yang melayani rute agar tidak ada kesalahan atau bahkan terjadi penundaan keberangkatan. Karena disadari, saat itu akan banyak pergerakan atlet dari berbagai provinsi di Indonesia menuju dua lokasi itu. "Kita juga perlu tahu untuk maskapai yang ke sana. Karena ada ribuan orang ke sana dari berbagai daerah. Apalagi, yang berangkat itu rombongan banyak," sebut mantan Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Badung ini.

Dia juga mengaku kalau memang dari jalin komunikasi itu nantinya, apakah akan ada pesawat khusus yang bisa melayani kontingen asal Bali. Karena, total keseluruhan yang berangkat mencapai 547 atlet, belum termasuk official dan lainnya. Yang kini tengah dirancang KONI Bali adalah membuka komunikasi dengan Garuda Indonesia agar bisa mengangkut kontingen Bali nantinya. Apakah sistemnya nanti carteran atau hanya mengangkut kontingen sesuai dengan jumlah, itu yang masih dikomunikasikan. "Ini akan segera kita buka komunikasi dengan Garuda Indonesia. Ini juga harus cepat, utamanya untuk angkut rombongan besar dari kontingen Bali nantinya," kata Oka Darmawan

Untuk diketahui, pada Pekan Olahraga Nasional (PON) yang berlangsung pada September mendatang itu dilaksanakan di Aceh dan Sumatera Utara. Total 547 atlet berasal dari 49 cabor yang telah lolos. Nantinya, dari total keseluruhan cabor akan dibagi rata untuk venue pelaksanaan event, baik di Aceh maupun di Sumatera Utara. 7 dar

Komentar