nusabali

Sempat Kabur, Bule Rusia Kembali Ditangkap

Tersangka Kasus Perusakan Vila dan Terlapor Dugaan Pemerkosaan

  • www.nusabali.com-sempat-kabur-bule-rusia-kembali-ditangkap

Usai pemeriksaan kejiwaan itulah AS berhasil kabur setelah menjebol terali besi di ruang pemeriksaan RS Prof Ngoerah.

MANGUPURA, NusaBali - Tersangka kasus perusakan vila asal Rusia berinisial AS ditangkap Sat Reskrim Polres Badung di kawasan Nusa Dua, Kuta Selatan, Badung pada Minggu (28/4), tepat sehari setelah kabur dari RS Prof IGN Ngoerah, Sanglah Denpasar pada Sabtu (27/4). AS yang terlibat kasus perusakan vila ini ternyata juga menjadi terlapor kasus dugaan rudapaksa yang dilaporkan perempuan asal Belarus berinsial SY. 

Aksi nekat bandit asal Rusia ini berawal dari laporan pemilik salah satu vila di Canggu, Kuta Utara. Dalam laporannya, korban mengaku mengalami kerugian setelah vila yang disewa AS dan dua teman wanitanya ditinggalkan dalam kondisi hancur lebur. 

Berbagai perabotan, mulai dari kursi, televisi, dispenser, hingga bangku, rusak tak terurus. Parahnya lagi mereka meninggalkan tagihan sewa yang belum lunas, hingga total kerugian mencapai ratusan juta rupiah. Tindakan semena-mena AS tak berhenti sampai di situ. Mereka juga meminta penjaga vila untuk membersihkan kotoran manusia yang mereka tinggalkan, bahkan merekamnya. Kasus ini pun langsung dilaporkan ke Polres Badung pada Selasa (23/4).

Sat Reskrim Polres Badung yang mendapat laporan lalu mengamankan AS pada Sabtu (27/4). Saat pemeriksaan, AS mengaku mengalami gangguan jiwa dan langsung dibawa ke RS Prof Ngoerah untuk diperiksa. Hasilnya, dokter menyatakan AS tidak mengalami gangguan jiwa. Usai pemeriksaan itulah AS berhasil kabur setelah menjebol terali besi di ruang pemeriksaan. 

Kasi Humas Polres Badung Ipda I Putu Sukarma dikonfirmasi membenarkan penangkapan AS tersebut. Dia mengatakan As diamankan dalam kasus perusakan salah satu vila di canggu. “Pelaku ditangkap dan ditahan atas kasus dugaan pengrusakan dan pengancaman yang dilaporkan oleh pemilik salah satu vila di Kuta Utara,” ujar Ipda Sukarma.

Terkait kasus dugaan rudapaksa dengan pelapor bule wanita asal Belarus masih dalam penyelidikan. “Untuk kasus dugaan rudapaksa masih dalam penyelidikan,” pungkasnya. 7 pol

Komentar