nusabali

Operasi Ketupat Agung, Polres Klungkung Kerahkan 102 Personel

  • www.nusabali.com-operasi-ketupat-agung-polres-klungkung-kerahkan-102-personel

SEMARAPURA, NusaBali - Pj Bupati Klungkung I Nyoman Jendrika menjadi pemimpin apel gelar pasukan Operasi Ketupat Agung Tahun 2024 di lapangan Mapolres Klungkung, Rabu (3/4).

Polres Klungkung mengerahkan 102 personel untuk menyukseskan Operasi Ketupat Agung. Amanat Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo yang dibacakan Pj Bupati Klungkung I Nyoman Jendrika menyampaikan, apel gelar pasukan digelar serentak di seluruh Indonesia sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat Agung 2024.

TNI, Polri bersama stakeholder terkait melaksanakan operasi terpusat dengan sandi ‘Ketupat 2024’ melibatkan 155.165 personel. Mereka bertugas selama 13 hari dari tanggal 4 April hingga 16 April 2024. Operasi ini telah diawali dengan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) sejak 28 Maret sampai 3 April 2024. Dilanjutkan pasca operasi tanggal 17 April sampai 23 April 2024. Operasi ini menyiapkan 5.784 pos terdiri dari 3.772 pos pengamanan, 1.532 pos pelayanan, dan 480 pos terpadu.

Jendrika mengatakan, Pemkab Klungkung mendukung kegiatan Polres Klungkung dan instansi terkait dalam menyukseskan Operasi Ketupat Agung 2024. Kapolres Klungkung AKBP Umar mengatakan, Operasi Ketupat 2024 menyiapkan 3 pos terdiri 1 pos pelayanan terpadu, satu pos di Goa Lawah, dan 1 pos di Objek Wisata Pantai Kelingking, Nusa Penida dengan jumlah personel yang dilibatkan sebanyak 102 orang. 7 wan

Komentar