nusabali

Polisi Tangkap Pencuri Kotak Sesari Pura Gede Desa Pengastulan

  • www.nusabali.com-polisi-tangkap-pencuri-kotak-sesari-pura-gede-desa-pengastulan

SINGARAJA, NusaBali - Polisi akhirnya mengungkap pelaku yang diduga mencuri kotak sesari di Pura Gede Desa Pengastulan, Kecamatan Seririt, Buleleng. Pelaku yang merupakan pemuda desa setempat berinisial KYS, 19, tersebut ditangkap saat di rumahnya pada Sabtu (23/3). Polisi turut mengamankan sisa uang hasil curian berjumlah Rp 400 ribu yang dijadikan sebagai barang bukti.

Informasi yang dihimpun, setelah menerima laporan pencurian kotak sesari di Pura Gede tersebut, anggota Polsek Seririt langsung memburu pelaku. Polisi melakukan penyelidikan dengan melakukan keterangan, olah TKP, hingga memeriksa CCTV di sekitar lokasi kejadian. Hasilnya, kecurigaan polisi mengarah kepada KYS.

Setelah memastikan keberadaan KYS, Unit Buser Polsek Seririt menangkapnya saat tengah berada di rumah. Untuk memastikan perbuatan pelaku, polisi menginterogasi dan KYS mengakui perbutannya. Pengakuan pelaku uang yang didapat dari kotak sesari digunakan untuk membeli makanan dan kebutuhan sehari-hari. Tersisa hanya Rp 400 ribu dari total uang isi kotak sesari yang dicuri.

Kapolres Buleleng AKBP Ida Bagus Widwan Sutadi dikonfirmasi Minggu (24/3) membenarkan jika pelaku pencurian kotak sesari di Pura Gede Desa Pengastulan. Hanya saja polisi belum memberikan keterangan lebih rinci atas penangkapan tersebut.

“Pelaku sudah ditangkap dan saat ini sedang dilakukan pemeriksaan kepada yang bersangkutan,” ujarnya.

Adapun pencurian kotak sesari Pura tersebut cukup menghebohkan karena lokasinya berada di pinggir jalan raya utama desa tersebut. Kotak sesari yang diperkirakan banyak berisi uang hasil punia atau sumbangan krama itu bukan dibongkar. Namun pencuri mengambil kotaknya. Padahal kotak sesari itu tertancap bersama tiangnya terletak sisi pura.

Hilangnya kotak sesari itu diketahui oleh petugas kebersihan pada Kamis (21/03) sekitar pukul 04.00 Wita. Saat membersihkan sampah di sekitar TKP, petugas tersebut kaget karena ada kotak sesari sudah tidak di tempatnya. Bahkan kotak sesari yang sebelumnya tertancap tersebut dicabut dari tiangnya.7 mzk

Komentar