nusabali

Yayasan Dharma Widya Ulangun Hadirkan TK dan PAUD Bertaraf Internasional di Denpasar

  • www.nusabali.com-yayasan-dharma-widya-ulangun-hadirkan-tk-dan-paud-bertaraf-internasional-di-denpasar

DENPASAR, NusaBali.com - Kabar gembira bagi para orang tua di Denpasar. Yayasan Dharma Widya Ulangun, yang telah sukses mengelola Institut Pariwisata dan Bisnis (IPB) Internasional, kini melebarkan sayapnya dengan mendirikan WIN School Bali, sebuah sekolah bertaraf internasional untuk Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Taman Kanak-Kanak (TK).

Groundbreaking WIN School Bali telah dilaksanakan di lokasi Jalan Noja Saraswati No.12A, Kesiman Petilan, Denpasar, Jumat (23/2/2024). Sekolah ini diproyeksikan menjadi jawaban atas kebutuhan pendidikan anak usia dini yang berkualitas dan berwawasan global, dengan tetap mengedepankan nilai-nilai budaya Nusantara.

Sebelum ground breaking, jajaran pengurus Yayasan Dharma Widya Ulangun terlebih dahulu memaparkan program pendirian WIN School Bali kepada tamu undangan di Room Meeting Warung Ongan. 

Dalam kesempatan itu, hadir beberapa tokoh masyarakat dan juga jajaran pemerintahan di tingkat Kelurahan, Kecamatan, hingga OPD terkait.

Ketua Yayasan Dharma Widya Ulangun, Dr Drs I Nyoman Gede Astina MPd CHT CHA menjelaskan bahwa pendirian WIN School Bali merupakan bagian dari visi yayasan untuk menciptakan model pendidikan berkelanjutan dan berjenjang.

"Kami ingin membangun generasi muda yang berpengetahuan luas, santun, jujur, patuh, dan memiliki integritas," tegasnya.

WIN School Bali akan menerapkan kurikulum interkultural yang memadukan bahasa Indonesia, Bali, Inggris, dan Mandarin. Pendekatan kearifan lokal juga akan menjadi fokus utama dalam proses pembelajaran dan pembentukan karakter para peserta didik.

"Kami ingin mendidik para siswa ke level global melalui pendekatan kearifan lokal Nusantara, khususnya Bali," papar Nyoman Gede Astina.

Setelah pemaparan program pendirian WIN School Bali, pihak Yayasan Dharma Widya Ulangun bersama hadirin langsung menuju ke lokasi pembangunan. Kegiatan pun diawali dengan upacara dan persembahyangan bersama. 

Peletakan batu pertama pembangunan WIN School Bali.

Setelah upacara, dilanjutkan dengan seremoni peletakan batu pertama oleh Ketua Yayasan Dharma Widya Ulangun, Rektor IPB Internasional serta tokoh masyarakat yang diwakili pihak kelurahan setempat. 

Dalam kesempatan yang sama, Rektor IPB Internasional, Dr I Made Sudjana SE MM CHT CHA, menyambut kehadiran WIN School Bali. Menurut Sudjana, keberadaan WIN School Bali sebagai lembaga pendidikan yang berada satu atap dengan IPB Internasional, secara tidak langsung mendukung pendidikan ke arah sustainability.  

“Kualitas pendidikan itu harus diperhatikan sedini mungkin, dari tingkat yang paling bawah. Kita ingin mendidik generasi muda itu, supaya disiplin dan berkarakter,” kata Rektor IPB Internasional itu.

Demi mewujudkan kualitas pendidikan yang bertaraf internasional sekaligus dengan dasar pendekatan kearifan lokal, arsitektur bangunan sekolah yang akan dibangun di atas tanah seluas 60 are itu, mengedepankan konsep yang edukatif, ramah anak, dan diisi dengan sentuhan unsur kebudayaan Bali. Tersedia berbagai tempat perpustakaan, ruang belajar dan arena bermain yang menyenangkan dan variatif, agar para peserta didik tidak mudah jenuh ketika berada di sekolah.

Hal menarik lainnya dari master plan pembangunan WIN School Bali ialah menciptakan konsep pembangunan dengan mengedepankan perkembangan isu sosial. Salah satu yang ditekankan adalah kemacetan. Untuk itu, pihak pengelola sudah merancang akses kendaraan yang memadai, agar meminimalisir indikasi kemacetan yang sewaktu-waktu bisa terjadi di sekitar lokasi.

Pendaftaran Sudah Dibuka, Diskon Menanti

Kendatipun pembangunan sekolah WIN School Bali masih berjalan di tahun ini, pihak Yayasan Dharma Widya Ulangun mengatakan bahwa proses pendaftaran siswa dan kegiatan belajar mengajar akan dimulai pada tahun ini. Untuk sementara waktu, kegiatan belajar mengajar akan dilaksanakan di Gedung IPB Internasional.

“Kami mengajak semua masyarakat untuk bergabung bersama, mempercayakan anaknya untuk dididik di lembaga ini. Untuk pendaftar pertama ini, kami akan memberikan diskon 50 persen, oleh karena itu jangan lewatkan kesempatan ini,” ajak Nyoman Gede Astina.*ol4



Komentar