nusabali

Terlalu Rimbun, Dahan Pohon Perindang Tumbang

Tidak Ada Korban Jiwa, Tapi Bikin Macet Lalulintas

  • www.nusabali.com-terlalu-rimbun-dahan-pohon-perindang-tumbang

NEGARA, NusaBali - Dahan sebuah pohon perindang di Jalan Ngurah Rai, Kelurahan Dauhwaru, Kecamatan Jembrana, Jembrana, tumbang, Sabtu (13/1) pagi. Dahan pohon tersebut patah karena diduga tidak kuat menahan beban dahan yang terlalu rimbun.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Pelaksana  (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jembrana, I Putu Agus Artana Putra mengatakan, dahan pohon perindang yang tumbang tersebut adalah jenis pohon tangi. Pohon yang dahannya tumbang itu berdiameter sekitar 20 centimeter dengan panjang sekitar 5 meter.

"Kejadiannya sekitar pukul 06.00 Wita, dilaporkan sekitar pukul 06.15 Wita. Dahannya itu tumbang ke arah jalan. Tetapi tidak ada orang atau kendaraan yang tertimpa. Cuman sebagaian bahu jalan sempat tertutup sehingga cukup mengganggu arus lalu lintas," ucap Agus Artana.

Setelah menerima laporan kejadian tersebut, Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Jembrana langsung turun melakukan kaji cepat dan penanganan di lokasi. Penanganan selesai sekitar pukul 07.00 Wita. Proses penanganan berjalan lancar dan arus lalu lintas sudah kembali normal," ujar Agus Artana.

Dari hasil kaji cepat jajarannya, penyebab dahan pohon tumbang itu diduga karena dahan yang terlalu rimbun. Selain itu, dahan pohon itu juga diduga patah karena pengaruh cuaca ekstrim berupa panas dan hujan yang terjadi sewaktu-waktu. "Untuk pencegahan, kita sudah berkoordinasi dengan dinas terkait. Kita harap pohon-pohon yang terlalu rimbun agar dipangkas untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan," ucap Agus Artana. ode

Komentar