Pemenang Kompetisi MFW8 Berkeliling Indonesia
DENPASAR, NusaBali
Setelah penyelenggaraan festival film pendek internasional selama sepekan penuh di Bali, Minikino Film Week 8 (MFW8) dilanjutkan dengan Post Festival Roadshow 2022.
Kali ini rangkaian acara digelar di delapan kota di Indonesia yaitu Palu, Kupang, Tangerang, Cirebon, DI Yogyakarta, Padangpanjang, Jakarta dan, Banda Aceh. Kota pertama roadshow adalah Palu yang akan disambangi pada tanggal 22 Oktober dan akan diakhiri di Banda Aceh pada tanggal 11 November 2022.
MFW8 Post Festival Roadshow yang didukung oleh Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek), Dana Indonesiana, dan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP), bertujuan untuk membawa film-film pendek pemenang kompetisi MFW8 dan juga menjaga jejaring dengan kolaborator Minikino yang tersebar di seluruh Indonesia.
“Seluruh kota yang akan kami datangi merupakan rumah para komunitas lokal-aktif penggerak kegiatan perfilman yang sudah pernah terhubung dengan minikino sebelumnya, misalnya dari program Indonesia Raja. Selain itu, kami memperhatikan kota yang sedang berkembang dan potensial untuk membangun jaringan. Kolaborasi dengan Komunitas Film Kupang misalnya, bersinergi dengan Flobamora Film Festival. MFW8 Post Festival Roadshow juga menawarkan aksesibilitas bagi masyarakat lokal dengan takarir Bahasa Indonesia untuk seluruh film yang diputar, ” terang I Made Suarbawa selaku Direktur Travelling Festival, Rabu (19/10).
Dia menjelaskan, film-film pendek yang akan diputar dalam MFW8 Post Festival Roadshow 2022 adalah pemenang kompetisi internasional dari berbagai kategori. Pemenang-pemenang itu di antaranya ada Mora Mora (sutradara: Jurga Šeduikytė, Lituania, 2021) untuk kategori MFW8 Best Children Short, Angle Mort (Lotfi Achour, Prancis, 2021) untuk kategori MFW8 Best Audio Visual Experimental Short, The Sound Of The Time (Jeissy Trompiz, Kolombia, 2021) untuk kategori MFW8 Best Documentary Short, Hantu (Kim Kokosky Deforchaux, Belanda, 2021) untuk MFW8 Best Fiction Short, Eyes And Horns (Chaerin Im, Korea Selatan, 2021) untuk MFW8 Best Animation Short, Work It Class! (Pol Diggler, Spanyol, 2021) untuk MFW8 Programmer’s Choice, lalu kategori baru MFW8 Youth Jury Award 2022 diraih oleh Sidéral (Carlos Segundo, Perancis, Brasil 2021), dan Warsha (Dania Bdeir, Libanon, 2021) sebagai pemenang penghargaan internasional tertinggi MFW8 Best Short Film juga akan ditayangkan dalam MFW8 Post Festival Roadshow 2022.
Pemenang MFW8 National Competition yaitu Ride To Nowhere (Khozy Rizal, Indonesia, 2022) dan Special Jury Mention yaitu Teguh (Riani Singgih, Indonesia, 2021) juga akan ditayangkan. Tidak kelewatan, pemenang Begadang Filmmaking Competition 2022 yang terlaksana 16-17 Juli silam, yaitu Chicken Awaken (Nol Derajat Film, Kota Malang, Jawa Timur, 2022) juga turut meramaikan program pemutaran MFW8 Post Festival Roadshow 2022.
Suarbawa mengharapkan munculnya pemahaman lebih luas tentang makna festival film pendek internasional. Sebagaimana Minikino menjadi simpul jejaring strategis untuk posisi film pendek Indonesia di mata dunia. Selain itu, dengan membawa film-film terbaik dari berbagai kategori kompetisi, MFW juga dapat menjadi parameter pencapaian produksi film pendek Indonesia dan internasional dalam satu tahun ini.
Dikatakannya, MFW8 Post Festival Roadshow merupakan upaya untuk membangun dan menjaga kolaborasi dengan jejaring yang sudah terjalin di kota-kota besar di Indonesia. Minikino bersama komunitas yang berkolaborasi di Post Festival Roadshow 2022, mengadakan berbagai diskusi terkait diseminasi film pendek yang juga melibatkan produksi, distribusi dan eksibisi.
Di Palu misalnya, Minikino bersama Sinekoci akan mendiskusikan distribusi film setelah pemutaran. Lalu di Kupang, Direktur Festival yaitu Edo Wulia dan Stanis Hollyfield koordinator Post Festival Roadshow 2022, akan berbagi pengalaman perihal manajemen volunter festival film bersama Komunitas Film Kupang. Di Kupang juga Minikino akan memutar film VR karya Jonathan Hagard berjudul Penggantian (2020) yang sebelumnya sudah ditampilkan dua tahun berturut-turut di MFW7 dan MFW8.
Diskusi mengenai film dan ekosistemnya akan berlangsung beriringan dengan pemutaran film di Banda Aceh, bekerja sama dengan Aceh Film Festival dan Padangpanjang berkolaborasi dengan Institut Seni Indonesia Padangpanjang. Sedangkan di Jakarta Minikino bekerja sama dengan Goethe-Institut Indonesien yang menyediakan tempat pemutaran.
Selanjutnya pemutaran film di Universitas Media Nusantara, Tangerang akan diakhiri dengan diskusi distribusi film pendek bersama Clarissa Jacobson penulis buku I Made A Short Film Now WTF Do I Do With It (2019) dan juga direktur program MFW8, Fransiska Prihadi yang merupakan penyunting buku terjemahan versi Bahasa Indonesia. Lalu bersama Cinema Cirebon, tim Roadshow akan membahas pengelolaan festival film pendek. Di Yogyakarta, Minikino dan Klub DIY Menonton akan membahas bagaimana upaya membangun penonton film.
Untuk diketahui MFW8 telah digelar pada 2-10 September 2022 lalu di Bali. Dalam gelaran tersebut terdapat 300an film pendek lokal, nasional, dan internasional yang diputar. Selain pemutaran film pendek juga terdapat kompetisi film pendek dalam berberapa kategori. *cr7
Komentar