nusabali

Percaya Diri, Ayu Sriartha Ingin Hajar Jatim di Final

  • www.nusabali.com-percaya-diri-ayu-sriartha-ingin-hajar-jatim-di-final

JAYAPURA, NusaBali
Kapten tim basket 5x 5 putri Bali Dewa Ayu Made Sriartha Kusuma Dewi (23 tahun) ingin menghajar Jawa Timur pada laga final PON XX 2020, di GOR Basket Mimika Sport Center, Mimika, Sabtu (9/10).

Ayu Sriartha mengaku tidak ada rasa takut sedikitpun menghadapi Jawa Timur. "Jangan takut dan ragu, kita hajar saja Jawa Timur di final," kata Ayu Sriartha, Jumat (8/10).

Pemain kelahiran 20 November 1998 itu, optimistis mampu menghajar Jatim di final, sekaligus menebus kekalahan pada penyisihan Pool X, Senin (4/10). Saat itu tim putri Bali kalah 30-51 di fase grup dan kekalahan itu bagian startegi agar dapat lawan lebih mudah di semifinal.

Tim basket putri Bali sengaja memilih Sulsel sebagai juara Pool Y.  Menurutnya, semua pemain Jatim sangat bagus, jadi jangan sampai meremehkan lawan. Namun sepanjang pertandingan wajib tampil all out untuk memenangkan pertandingan.

"Kita harus fokus mencapai target medali emas. di final jangan sampai kendor, dan tetap konsisten," kata wanita dari Banjar Sengguan Kangin, Desa Tugu, Kecamatan/Kabupaten Gianyar itu.

Sementara Ketua Umum Pengprov Perbasi Bali, I Gusti Ngurah Oka Darmawan menegaskan, jika meraih medali emas di final akan menjadi sejarah pertama meraih medali sepanjang ikut PON. Menurutnya, tim basket putri baru dua kali tampil  di PON, setelah di PON XIX 2016 di Jawa Barat.

"Saya yakin dapat medali emas, semoga saja terwujud di pesta multi event empat tahunan antar Provinsi," kata Oka Darmawan, yang juga Sekum KONI Bali. *dek

Komentar