nusabali

Usai Dikukuhkan, ESI Karangasem Makin Bersemangat Jaring Atlet Esports

  • www.nusabali.com-usai-dikukuhkan-esi-karangasem-makin-bersemangat-jaring-atlet-esports

AMLAPURA, NusaBali.com – Milenial penggemar esports di Pulau Dewata kini semakin bersemangat setelah cabang olahraga ini sudah diakui KONI dan memiliki kepengurusan hingga di daerah.

Pelantikan dan Pengukuhan kepengurusan ESI kini secara resmi sudah ada di sembilan kabupaten/kota di Bali setelah pelantikan serentak dilakukan pada Minggu (20/6/2021) oleh Ketua Pengprov ESI Bali, Brigjen Hadi Purnomo.

Pelantikan kepengurusan periode 2020-2024 secara langsung hanya untuk Ketua, Sekretaris dan Bendahara di Gedung Darma Negara Alaya Denpasar. Sementara di luar struktur pengurus inti, pelantikan serentak dilakukan via virtual di masing-masing daerahnya seperti dilakukan Pengkab ESI Karangasem yang dilakukan di lantai II Gedung Liberty di Jalan Veteran Padangkerta Kelod, Karangasem. 

Dengan terbentuknya kepengurusan, membuat gairah gamers di gumi lahar ini semakin bersemangat. "Kami  pengurus Esport Kabupaten Karangasem, akan terus membuat event untuk mencari atlet dan upaya mewakili Kabupaten Karangasem," tandas Ketua Esport Kabupaten Karangasem, Ngurah Arya Amerta Dwipayana. 


Karangasem diakui mempunyai potensi besar untuk memunculkan atlet-atlet yang berbakat. “Jadi kami sebagai pengurus Esport Indonesia Kabupaten Karangasem akan terus memantau perkembangan Esport di Karangasem,” tegas Ngurah Arya Amerta Dwipayana. 

Selain Ngurah Arya Amerta Dwipayana, ketua yang dilantik dan dikukuhkan pada Minggu (20/6/2021) adalah I Nyoman Adikarya Nugraha (Denpasar), Ni Made Artini (Badung), I Putu Sinaryana (Tabanan), I Gede Ari Wirya Jaya (Jembrana), Ketut Agus Santika (Gianyar), I Made Maha Dwija Santya (Klungkung), I Wayan Pardi (Bangli), dan Okta Suradiva (Buleleng). *dek

Komentar