nusabali

Dua Kecamatan Belum Gelar Konfercab PGRI

  • www.nusabali.com-dua-kecamatan-belum-gelar-konfercab-pgri

AMLAPURA, NusaBali
Sekretaris DPD PGRI Karangasem, Ida Bagus Nyoman Japa, berharap agar dua dari delapan PGRI cabang di Karangasem segera menggelar konferensi cabang (Konfercab).

Dua PGRI cabang yang belum menggelar konfercab yakni PGRI Kecamatan Karangasem dan PGRI Kecamatan Kubu. Saat menggelar Konfercab PGRI diingatkan menghadirkan utusan ranting dalam jumlah terbatas.

Ida Bagus Japa mengaku belum dapat konfirmasi tentang jadwal konfercab yang rencananya digelar pada Nopember ini. Dari 8 PGRI cabang, enam telah menggelar Konfercab yakni PGRI Kecamatan Manggis, PGRI Kecamatan Abang, PGRI Kecamatan Bebandem, PGRI Kecamatan Selat, PGRI Kecamatan Rendang, dan PGRI Kecamatan Sidemen. Tujuan Konfercab PGRI untuk menjalankan amanat AD/ART PGRI hasil Kongres XII Jakarta 2019. “Konfercab juga untuk konsolidasi lembaga dan penyegaran pengurus,” ungkap Ida Bagus Japa, Senin (2/11).

Sesuai amanat AD/ART PGRI, tugas PGRI di antaranya meningkatkan integritas bangsa, membina asosiasi profesi, mempersatukan semua guru, melaksanakan sertifikasi guru, dan lainnya. Fungsi PGRI di antaranya memajukan profesi guru, meningkatkan kompetensi guru, meningkatkan karir guru, meningkatkan wawasan profesi guru, meningkatkan kesejahteraan, melaksanakan pengabdian kepada masyarakat dan lainnya. “Juga memotivasi pengurus baru agar berinovasi, sehingga lebih maju dari kepemimpinan sebelumnya,” jelas Ida Bagus Japa yang juga pengawas SD Disdikpora Karangasem.

Diingatkan, saat menggelar Konfercab PGRI agar menghadirkan utusan ranting dalam jumlah terbatas. Sebab masih pandemi Covid-19, sehingga pembatasan peserta dijaga, nantinya dengan mudah menjalankan protokol kesehatan. Ketua PGRI Cabang Karangasem, I Nyoman Merta, mengakui belum gelar Konfercab PGRI. “Saya masih merancang rapat padaa Senin (8/11), saat itu menentukan jadwal Konfercab PGRI Kecamatan Karangasem,” jelas Nyoman Merta,

Nyoman Merta mengakui, telah lama memegang jabatan PGRI Kecamatan Karangasem selayaknya sudah melakukan penyegaran pengurus. “Nantilah usai rapat, baru bisa pastikan kapan Konfercab PGRI digelar, yang jelas pelaksanaannya November ini,” tambah Kepala Bidang Ketenagaan SD Disdikpora Karangasem ini. Sementara Ketua PGRI Cabang Kecamatan Kubu, Ni Nengah Sari, mengaku belakangan ini disibukkan dengan tugas-tugasnya sebagai pengawas, sehingga pelaksanaan Konfercab PGRI tertunda. “Nopember ini Konfercab PGRI Kecamatan Kubu saya gelar, jadwalnya menyusul,” kata Ni Nengah Sari. *k16

Komentar