Pelatih dan Pemain Asing Arema Hengkang
MALANG, NusaBali
Kejutan demi kejutan terus muncul saat Arema FC tengah menatap kompetisi Liga 1 2020.
Satu per satu amunisi Singo Edan mulai berjatuhan sebelum genderang kompetisi dilanjutkan kembali. Sebelumnya, Pelatih Arema FC, Mario Gomez telah dikonfirmasi mundur dari kursi jabatan pelatih.
Kini eks penyerang Persib Bandung, Jonathan Bauman turut memilih hengkang bareng pelatih Arema FC, Mario Gomez. Tangan kanan Gomez, Marcos Gonzales turut mengikuti jejak rekannya meninggalkan klub.
"Hari Jumat kemarin sekretaris tim bertemu dengan Marcos, dia mengembalikan kunci rumah," General Manager Arema FC, Ruddy Widodo dikutip Surya Malang. Ruddy menjelaskan jika kedua pelatih tersebut tidak menyepakati renegosiasi yang telah diatur PSSI dalam SKEP nomor 53.
Perlu diketahui, Arema FC tidak bisa memaksakan kehendak setiap pemain atau pelatih mengingat klub berlogo Singa itu tak luput terkene dampak pandemi. "Dari semua agen itu memang yang tidak sependapat dengan rumus PSSI soal rekontrak itu agen Mario Gomez dan Marcos karena agen mereka sama, lalu agennya Jonathan Bauman," katanya.
"Garis kesimpulannya, yang mungkin tidak berlanjut Mario Gomez, Marcos dan Bauman," imbuh Ruddy.
Sementara itu, dua pemain asing asal Argentina lainnya hingga kini masih menanti konfirmasi dari agen pemain tersebut. kedua pemain sisa tersebut adalah Matias Malvino dan Elias Alderete.*
Kini eks penyerang Persib Bandung, Jonathan Bauman turut memilih hengkang bareng pelatih Arema FC, Mario Gomez. Tangan kanan Gomez, Marcos Gonzales turut mengikuti jejak rekannya meninggalkan klub.
"Hari Jumat kemarin sekretaris tim bertemu dengan Marcos, dia mengembalikan kunci rumah," General Manager Arema FC, Ruddy Widodo dikutip Surya Malang. Ruddy menjelaskan jika kedua pelatih tersebut tidak menyepakati renegosiasi yang telah diatur PSSI dalam SKEP nomor 53.
Perlu diketahui, Arema FC tidak bisa memaksakan kehendak setiap pemain atau pelatih mengingat klub berlogo Singa itu tak luput terkene dampak pandemi. "Dari semua agen itu memang yang tidak sependapat dengan rumus PSSI soal rekontrak itu agen Mario Gomez dan Marcos karena agen mereka sama, lalu agennya Jonathan Bauman," katanya.
"Garis kesimpulannya, yang mungkin tidak berlanjut Mario Gomez, Marcos dan Bauman," imbuh Ruddy.
Sementara itu, dua pemain asing asal Argentina lainnya hingga kini masih menanti konfirmasi dari agen pemain tersebut. kedua pemain sisa tersebut adalah Matias Malvino dan Elias Alderete.*
Komentar