Polri Gelar Operasi Katarak Serentak
Polres Gianyar menggelar operasi mata katarak secara gratis, Senin (23/9).
GIANYAR, NusaBali
Operasi akan dilaksanakan di RSUD Sanjiwani Gianyar ini menyasar puluhan warga penderita katarak. Kapolres Gianyar AKBP Priyanto Priyo Hutomo meninjau persiapan pelaksanaan operasi katarak di RSUD Sanjiwani Gianyar, Rabu (18/9). Kasubag Humas Polres Gianyar Iptu I Ketut Suarnatha menerangkan operasi akan dilaksanakan serentak di seluruh Bali, termasuk di Gianyar.
Rabu kemarin, persiapan operasi tersebut sudah memasuki tahapan scanning (pemeriksaan), sebagai deteksi lebih awal sebelum pelaksanan operasi. "Untuk tahapan operasi mata ini sebenarnya sudah dilaksanakan sejak 9 September 2019, menyasar seluruh penderita katarak di Kabupaten Gianyar," katanya.
Kapolres Gianyar Priyanto didampingi Dirut RSUD Sanjiwani dr Ida Komang Upeksa, memantau pelaksanaan scanning untuk 31 peserta operasi dari Kecamatan Payangan. Kata Iptu Suarnatha, scanning dilakukan secara bergiliran per kecamatan. “ Hingga saat ini (Rabu kemarin, Red) ada 20 pasien positif katarak, “ katanya.*nvi
Rabu kemarin, persiapan operasi tersebut sudah memasuki tahapan scanning (pemeriksaan), sebagai deteksi lebih awal sebelum pelaksanan operasi. "Untuk tahapan operasi mata ini sebenarnya sudah dilaksanakan sejak 9 September 2019, menyasar seluruh penderita katarak di Kabupaten Gianyar," katanya.
Kapolres Gianyar Priyanto didampingi Dirut RSUD Sanjiwani dr Ida Komang Upeksa, memantau pelaksanaan scanning untuk 31 peserta operasi dari Kecamatan Payangan. Kata Iptu Suarnatha, scanning dilakukan secara bergiliran per kecamatan. “ Hingga saat ini (Rabu kemarin, Red) ada 20 pasien positif katarak, “ katanya.*nvi
Komentar