nusabali

Anak Yatim Piatu Terima Bantuan

  • www.nusabali.com-anak-yatim-piatu-terima-bantuan

BANGLI, NusaBali - Pemkab Bangli melalui Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlidungan Anak (Dinas Sosial P3A) Bangli menyerahkan bantuan secara simbolis kepada anak yatim piatu di Bangli. Ada  juga penyerahan CSR berupa kursi roda dari Perhimpunan Bank Perkreditan Rakyat Indonesia (Perbarindo) Bali.

Penyerahan bantuan berlangsung di ruang rapat Kantor Bupati Bangli, Senin (13/5). Acara dihadiri Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar, Kepala Dinas Sosial P3A Bangli I Wayan Jimat, Ketua DPD Perberindo Bali I Ketut Komplit, dan anggota Perberindo Bali.

Kepala Dinas Sosial P3A Bangli Wayan Jimat mengatakan serangkaian HUT ke-820 Kabupaten Bangli dilaksanakan kegiatan sosial berbagi. Yang mana kegiatan berupa penyerahan bantuan kursi roda. Bantuan kursi roda dari CSR Perbarindo Bali. "Bantuan dari SCR Perbarindo ada 3 unit, BPR Bank Daerah Bangli sebanyak 3 unit dan BPR Nusamba berupa 1 unit. Sehingga total kursi roda yang disalurkan sebanyak 7 unit," jelasnya. 

Menurut Wayan Jimat, hingga April, usulan bantuan kursi roda 47 unit. Dengan adanya CSR ini tentu cukup membantu untuk pemenuhan usulan kursi roda. "Usulan yang masuk dipenuhi lewat program pemerintah, yang mana mereka masuk dalam data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS). Ada pula non DTKS yang bantu lewat CSR," sebutnya. 

Selain penyerahan kursi roda, dilaksanakan penyerahan bantuan kepada anak yatim piatu. Bantuan dari Kemensos berupa uang tunai Rp 200.000. Bantuan akan diterima setiap bulannya dan langsung masuk ke rekening penerima. "Dalam program ini, yang memenuhi persyaratan sebanyak 107 orang," kata Wayan Jimat. 

Ketua DPD Perbarindo Bali I Ketut Komplit mengatakan penyerahan bantuan sebagai bentuk kepedulian. Laba/keuntungan yang diperoleh dikembali ke masyarakat lewat CSR. "Kami berharap bantuan yang kami berikan dapat membantu dan meringankan dalam upaya mendukung program pemerintah daerah," ungkapnya.

Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar mengatakan seberapa pn bantuan yang ada sangat berarti untuk meringankan beban masyarakat. Dia berharap ke depan CSR dapat berlanjut. "Mungkin ke depan bisa berupa beasiswa bagi anak yatim piatu," ujarnya.7esa

Komentar