nusabali

Viral, Buruh Bangunan Kesurupan di Tengah Jalan

  • www.nusabali.com-viral-buruh-bangunan-kesurupan-di-tengah-jalan

SEMARAPURA, NusaBali - Jajaran Polsek Dawan, Klungkung, menyelidiki video viral seorang buruh bangunan kesurupan di jalan raya wilayah Banjar Dinas Metulis, Desa Dawan Kaler, Kecamatan Dawan, Klungkung, Kamis (21/3). Kapolsek Dawan, AKP Komang Susiawan mengatakan, setelah melakukan penyelidikan diketahui kejadian itu terjadi pada Jumat (15/3) sekitar pukul 15.30 Wita.

Buruh bangunan itu bernama Ananda Pratama Larritembun (Nanda) asal Banyuwangi, Jawa Timur dan seorang temannya bernama Krisna Agung Adjie Prasetyo Budi alias Kris yang juga asal Banyuwangi. Pada saat kejadian, Nanda dan Kris selesai memotong pohon yang akan dipakai membuat bangunan rumah. 

Setelah itu keduanya akan mandi, namun air PDAM tidak mengalir, keduanya berencana mandi ke sungai di Desa Dawan Kelod. Pada saat melewati Banjar Dinas Metulis, Desa Dawan Kaler, Nanda yang posisi berboncengan tiba-tiba meronta-ronta seperti kesurupan. Seketika temannya menghentikan motor dan langsung menepi. 

Kris yang ketakutan lantas menghubungi bosnya untuk datang ke lokasi. Sedangkan Nanda oleh warga sekitar diajak ke pinggir jalan dan setelah bosnya tiba, Nanda diajak kembali ke Banjar Dinas Kanginan untuk dibuatkan sesajen sesuai keyakinan umat Hindu. “Setelah itu yang bersangkutan langsung sadar dan normal kembali,” ujar AKP Komang Susiawan.

Video kesurupan itu viral di media sosial. Terlihat seorang pria bertelanjang dada meliuk-liuk dan merangkak tak terkontrol. Sejumlah pria di sekitarnya mencoba menenangkan pria itu namun tidak bisa. Pria itu justru tetap merangkak bahkan hingga ke tengah jalan. 7 wan

Komentar