nusabali

Inter Unggul 14 Poin, AC Milan Geser Juve

  • www.nusabali.com-inter-unggul-14-poin-ac-milan-geser-juve

MILAN, NusaBali - Inter Milan hanya memetik hasil imbang 1-1 saat menjamu Napoli di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (18/3) dinihari WITA. Meski imbang, Inter tetap di puncak klasemen sementara Liga Italia Serie A pekan ke-29, dengan keunggulan 14 poin dari rival sekotanya, AC Milan.

Hasil imbang itu menghentikan 10 kemenangan beruntun Inter Milan di kompetisi Serie A. Nerazzuri sempat memimpin 1-0 melalui gol Mateo Darmian menjelang babak pertama berakhir, namun Juan Jesus menyamakan kedudukan 1-1 untuk Napoli pada menit ke-81.

Usai laga, pelatih Simone Inzaghi merasa kecewa karena Inter Milan gagal meraih kemenangan bagi para penggemarnya usai melawan Napoli di Serie A. Inzaghi pun meminta pemainnya belajar atas dua hasil minor beruntun. 

"Kami menghadapi juara bertahan Italia dan Napoli memiliki banyak kualitas, namun sayangnya kami membuat kesalahan naif yang membuat kami kehilangan kemenangan. Yann Sommer tidak melakukan banyak penyelamatan.”kata Inzaghi.

Ada kekhawatiran tentang bagaimana para penggemar bereaksi terhadap tersingkirnya Inter dari Liga Champions. Namun para tifosi menyambut bus tim dengan kembang api dan spanduk besar bertuliskan 'Bangga dengan Kalian'.

"Ada sembilan pertandingan tersisa, 27 poin yang bisa diperebutkan, kami harus menjaga konsentrasi,"kata Inzaghi.

Pada laga lainnya, AC Milan mengamankan posisi dua klasemen sementara Seria A setelah menekuk Verona 3-1. I Rossoneri naik ke peringkat kedua dengan 62 poin. AC Milan menggeser Juventus, karena unggul tiga angka. Juve sendiri tertahan di posisi tiga karena imbang 0-0 lawan Genoa. Sedangkan Bologna mempertahankan posisi empat dengan 54 poin berkat kemenangan 1-0 atas Empoli. 

Adapun Napoli tetap di posisi tujuh atau gagal mendekati Atalanta imbas hasil imbang 1-1 atas Inter Milan. Di posisi terbawah masih ada Frosinone, Sassuolo, dan Salernitana, dengan masing-masing poin 24,23 dan 14. ant

Komentar