Harry ‘Istimewa’ Kane
Gol Harry Kane di menit-menit akhir menghindarkan Inggris dari kekalahan dari Skotlandia, di Hampden Park, Glasgow, Minggu (11/6) dini hari Wita.
Skotlandia Puas Imbangi Inggris
GLASGOW, NusaBali
Inggris dan Skotlandia bermain imbang 2-2 pada Kualiafikasi Grup F Piala Dunia 2018 Zona Eropa. Laga itu menjadi “hari istimewa” bagi Harry Kane.
Kane dalam debutnya sebagai kapten The Three Lions menyelematkan timnya dari kekalahan pada injury time. Kane pun bilang, satu poin sangat berharga bagi Inggris di kandang Skotlandia. Sebelumnya, dua gol dari free kick Leigh Griffiths pada menit ke-87 dan 90 mengejutkan Inggris, untuk membalas gol dari Alex-Oxlade Chamberlain (70).
"Ini hari istimewa. Tertinggal 1-2 di saat injury time, bisa mencetak gol, itu special," kata Kane di ITV.
"Ini poin yang bagus dari laga tandang. Skotlandia tempat yang sulit untuk disambangi," tambah Kane.
Sedangkan manajer Inggris, Garteh Southgate mengatakan, Leigh Griffiths menjadi pengubah hasil laga. Menurutnya, laga itu seharusnya dimenangi Inggris. Namun dua momen brilian berkualitas dari Leigh Griffiths membalikkannya.
“Untung kami mempunyai mentalitas, bahwa kami tak pernah terkalahkan dan tampak pada akhir laga," kata Southgate di BBC.
Kami harus lebih tajam lagi, itu adil. Kami ada di posisi bagus dan tak menyelesaikannya. Misinya lolos dan kami masih memuncaki grup," kata Southgate.
Sementara itu, kubu Skotlandia cukup puas hasil imbang melawan Inggris. Mereka menyebut laga itu bak duel petinju beda kelas.
Manajer Skotlandia Gordon Strachan menilai, berhasil mengimbangi Inggris sudah luar biasa, mengingat kualitas sang lawan yang di atas mereka. Skotlandia tercatat cuma punya tiga sepakan tepat target, dan Inggris punya sembilan.
"Itu seperti petinju kelas menengah melawan seorang petinju kelas berat. Mereka terus terdesak," kata Strachan.
Pencetak dua gol Skotlandia Griffiths, optimistis dengan kans untuk finis dua besar. Juara grup akan lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2018, sedang runner-up akan ke play-off.
"Pada hari terbaik kami, kami bisa mengimbangi siapapun. Kami tahu betapa bagusnya tim Inggris. Kami punya empat pertandingan tersisa dan kami bisa memenangi semuanya," kata Griffiths
Skotlandia sementara ini ada di posisi empat dengan nilai 8. Inggris memuncaki grup dengan 14 poin, disusul Slovakia (12), dan Slovenia (11). *ant
Komentar