nusabali

Jasa Raharja Cabang Bali Serahkan Dana Santunan Korban Lakalantas Kurang dari 24 Jam

  • www.nusabali.com-jasa-raharja-cabang-bali-serahkan-dana-santunan-korban-lakalantas-kurang-dari-24-jam

DENPASAR, NusaBali.com – Kabar duka menimpa Banjar Kwanji Kelod Sempidi, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Salah satu warganya mengalami kecelakaan lalu lintas di simpang Jalan Gatot Subroto Barat - Jalan Gunung Catur, Padangsambian Kaja, Denpasar, pada Senin (31/1/2022) malam.

I Made Leo Rudiarta, 25,  yang mengendarai Honda Scoopy Nopol DK 5513 ACZ mengalami lakalantas dengan mobil pick up nopol DK 8053 IM. Pada kejadian yang berlangsung pukul 23.30 Wita tersebut,

Made Leo tewas di tempat lantaran mengalami luka berat. Sedangkan  rekannya yang satu sepeda motor, pingsan. Sementara tiga orang lainnya  yang berada di dalam mobil pick up mengalami luka-luka akibat pecahan  kaca.

Atas  peristiwa merenggut korban jiwa ini PT Jasa Raharja Cabang Bali  menyatakan duka mendalam dan langsung menindaklanjuti dengan mendatangi  kediaman keluarga korban I Made Leo Rudiarta di Sempidi  pada Selasa  (1/2/2022).

Meskipun tanggal 1 Februari 2022 bertepatan dengan hari libur nasional Imlek,  namun petugas Jasa Raharja Cabang Bali Kadek Ardika, memilih langsung  mendatangi rumah duka untuk membantu proses kelengkapan dokumen, karena  korban terjamin sesuai dengan UU Nomor 34 Tahun 1964 tentang Dana Pertanggungan Wajib kecelakaan Lalu Lintas jalan. 

Dana santunan diserahterimakan kepada ahli waris yakni atas nama I Made  Sudarta (ayah kandung) sebesar Rp 50 juta sebagaimana ketentuan dalam  undang-undang. Alhasil kurang dari 24 jam, Jasa Raharja Cabang Bali sudah menyerahkan dana tersebut.

Sementara itu Kepala Cabang PT Jasa Raharja Cabang Bali Abubakar Aljufri turut  menyampaikan ucapan duka cita dan mendoakan agar keluarga yang  ditinggalkan diberikan ketabahan. “Sudah menjadi komitmen kami untuk memberikan pelayanan terbaik kepada korban laka lantas dengan pola jemput bola dan Dana Santunan diterima utuh tanpa ada biaya apapun,” tegas Abubakar Aljufri.

Komentar