nusabali

Timnas Cricket Putri U-19 Ikuti Kualifikasi Piala Dunia

  • www.nusabali.com-timnas-cricket-putri-u-19-ikuti-kualifikasi-piala-dunia

JAKARTA, NusaBali - Timnas Cricket Putri U-19 akan megikuti kualifikasi Piala Dunia di Lapangan Udayana (Unud) pada 14-20 Mei 2024.

Asisten Pelatih Timnas Cricket Putri U-19, Ni Wayan Sariani atau biasa disapa Sari mengatakan, timnas putri siap menghadapi kualifikasi tersebut. Kini mereka terus berlatih mempersiapkan diri dan menjalani traning camp (TC) di Bali.

"Saat ini, kami fokus menghadapi kualifikasi Piala Dunia U-19. Kami juga siap menghadapi lawan-lawan di babak kualifikasi," ujar Sari, Senin (29/4). 

Di babak kualifikasi, Timnas Cricket Putri U-19 akan bertemu Tim Samoa, Fiji dan Papua Nugini. Sari pun optimistis timnya mampu menang. Di laga pertama, Timnas menghadapi Samoa. Menurut Sari, Timnas U-19 belum pernah bertemu Samoa. Meski begitu, dia yakin anak didiknya mampu menang.

"Siapa pun lawan kami, mau tak mau kami harus menang agar lolos kualifikasi. Lantaran tahun lalu, kami juga berhasil lolos," kata wanita, yang ikut meraih medali emas SEA Games 2023 Kamboja ini. 

Piala Dunia Cricket berlangsung pada 2025 di Thailand. Namun, kualifikasi dilakukan sejak tahun ini. Kini mereka terus mengasah kemampuan. Diantaranya latih tanding lawan Tim Mongolia pada 21-24 Februari 2024. Hasilnya mereka mengalahkan Tim Mongolia.

"Tim Mongolia memang masih di bawah Indonesia, dan itu jadi modal berlaga di kualifikasi Piala Dunia," kata Sari. 

Setelah lawan Tim Mongolia senior, Timnas Cricket Putri U-19 mengikuti Kartini Cup pada 21-28 April. Timnas berhadapan dengan tim dari sejumlah provinsi di Indonesia. Hasilnya, timnas di peringkat ketiga. "Juaranya Tim Bali dan peringkat kedua Jawa Barat," jelas Sari. 

Sari menilai, saat timnas menghadapi Tim Bali, mereka belum maksimal karena belum ada tekanan luar biasa. Mereka juga terlihat masih takut. Usai Kartini Cup, Sari berharap, timnas mampu tampil lebih baik lagi ke depennya. Timnas Cricket Putri U-19 berkekuatan 18 pemain, dari Jakarta, Banten, Nusa Tenggara Timur, Papua dan Bali. k22

Komentar