nusabali

Pelayanan Publik Badung Tutup Tiga Hari

  • www.nusabali.com-pelayanan-publik-badung-tutup-tiga-hari

MANGUPURA, NusaBali
Pelayanan publik di Kabupaten Badung ditutup sejak Rabu (2/3) hari ini serangkaian Hari Raya Nyepi Tahun Saka 1944.

Kebijakan ini sesuai SE Gubernur No.003.1/12593/PK/BKD tentang Perayaan Hari Raya Nyepi tertanggal 4 November 2021. Pelayanan publik akan beroperasi seperti sediakala pada Senin (7/3) mendatang.

Tiga pelayanan publik di lingkungan Puspem Badung yang menyatakan menutup layanan antara lain Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Badung, Mall Pelayanan Publik (MPP) DPMPTSP Badung, dan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) dan Pesedahan Badung.

Kepala Bapenda dan Pesedahan Kabupaten Badung I Made Sutama, mengatakan pelayanan ditutup pada Rabu (2/3) hingga Jumat (4/3), dikarenakan disepensasi serangkaian Nyepi. Sedangkan pada Kamis (3/3) Maret memang libur nasional karena Hari Raya Nyepi.

“Mulai besok (hari ini) kami tidak beroperasi. Kantor akan dibuka untuk melayani masyarakat pada Senin (7/3) mendatang, setelah Nyepi,” ujarnya, Selasa (1/3).

Kadisdukcapil Badung AA Ngurah Arimbawa juga membenarkan tidak memberikan pelayanan selama tiga hari terhitung mulai hari ini. Hal senada juga disampaikan Kepala DPMPTSP Badung Made Agus Aryawan yang menyatakan tidak memberikan layanan mulai Rabu (2/3) hingga 6 Maret 2022. “Benar, mulai besok (hari ini) pelayanan publik tutup serangkaian menghormati perayaan Nyepi. Kami mengikuti sesuai dengan instruksi pemerintah, dan buka kembali Senin mendatang,” kata Agus Aryawan. *ind

Komentar