nusabali

Tarung Kembali ke DPD RI, AA Gde Agung Pendaftar Pertama

  • www.nusabali.com-tarung-kembali-ke-dpd-ri-aa-gde-agung-pendaftar-pertama

DENPASAR, NusaBali.com - Senator petahana DPD RI Anak Agung Gde Agung datang ke kantor KPUD Provinsi Bali, Jalan Cok Agung Tresna, Renon, Denpasar, Jumat (23/12/2022).

Kedatangannya untuk menyerahkan syarat dukungan minimal agar dapat bertarung kembali mempertahankan kursi DPD RI dapil Bali pada kontestasi Pemilu 2024 mendatang.

Dari minimal 2.000 KTP sebagai syarat dukungan yang ditetapkan, Gde Agung sebagai pendaftar pertama, datang dengan menyerahkan sekitar 2.500 dukungan yang tersebar dari seluruh kabupaten/kota di Bali. 

“Kehadiran saya di sini dengan tim untuk menyampaikan dan menyerahkan syarat dukungan minimal pemilihan bakal calon anggota DPD Pemilu 2024. Dengan menyerahkan dukungan syarat itu, berarti saya akan kembali mengikuti kontestasi DPD RI 2024,” ujar Gde Agung.

Peraih 229.675 suara saat Pemilu 2019 lalu ini mengatakan jika dirinya masih dipercaya oleh masyarakat untuk dapat melanjutkan karier politik di DPD RI, ia mengungkapkan akan memperjuangkan hadirnya Undang-Undang Bahasa Daerah.

"Dengan hadirnya UU tentang Bahasa Daerah di Indonesia, maka sekolah diwajibkan untuk mengajar materi bahasa daerah sehingga akan dibuka kebutuhan formasi guru bahasa daerah," ungkapnya.

Lebih lanjut Gde Agung mengatakan ia juga akan berusaha memperjuangkan RUU Provinsi Bali. 

"Substansi dari RUU tersebut dapat memperkuat sendi-sendi akar budaya Bali yang akan terlindungi oleh undang-undang," jelas mantan Bupati Badung dua periode ini.

Sementara itu Ketua KPU Provinsi Bali, I Dewa Agung Gede Lidartawan mengatakan bahwa berkas dukungan minimal DPD RI yang dibawa Anak Agung Gde Agung telah diterima oleh KPU Bali dan selanjutnya akan dilakukan proses verifikasi administrasi.

"Nanti di sana akan kita lihat apakah ada kegandaan dukungan atau tidak, setelah verifikasi administrasi akan dilanjutkan ke tahap verifikasi faktual melalui metode Krejcie and Morgan sampling dan jika dinyatakan memenuhi syarat maka diberikan surat keterangan yang memperbolehkan mendaftar sebagai calon DPD RI," terang Lidartawan.

Dia pun mengucapkan terima kasih karena kedatangan panglingsir Puri Mengwi tersebut, ialah sebagai pendaftar pertama, sejak kran pendaftaran bakal calon DPD RI yang dibuka mulai tanggal 16 hingga 29 Desember 2022.

“Hari ini kita pecah telur, tapi saya sudah menerima beberapa rencana di tanggal 26 Desember nanti agak banyak yang mendaftar,” tandasnya.

Menurut rencana pada tanggal tersebut salah satu bakal calon DPD RI, Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra akan datang untuk menyerahkan syarat dukungan minimal.

Dan mantan Walikota Denpasar itu dipastikan akan meramaikan kontestasi memperebutkan kursi Senator Dapil Bali yang diprediksi akan berlangsung ketat, sebab 3 senator incumbent akan maju lagi, yaitu I Gusti Ngurah Arya Wedakarna, AA Gde Agung dan H Bambang Santoso, sementara satu petahana Made Mangku Pastika yang juga mantan Gubernur Bali sudah mengisyaratkan untuk urung terjun kembali.

Selain Rai Mantra, beberapa nama beken diprediksi akan bertarung, mulai dari mantan Bupati Karangasem I Wayan Geredeg, lalu mantan kader NasDem Niluh Putu Ary Pertami Djelantik (Niluh Djelantik) hingga tokoh muda Agung Bagus Arsadhana Linggih (Arsa Linggih) yang merupakan putra dari Anggota Fraksi Golkar DPR RI Gde Sumarjaya Linggih.

Dan menurut rencana Arsa Linggih akan menyerahkan syarat dukungan minimalnya untuk maju pencalonan pada tanggal 28 Desember 2022 mendatang. *aps

Komentar