nusabali

Personel Polresta Denpasar Kolaborasi dengan Mahasiswa Papua Tampil di PKB

  • www.nusabali.com-personel-polresta-denpasar-kolaborasi-dengan-mahasiswa-papua-tampil-di-pkb

DENPASAR, NusaBali
Puluhan personel Polresta Denpasar berkolaborasi dengan mahasiswa asal Papua yang kuliah di Bali, pentas seni di Pesta Kesenian Bali (PKB), Selasa (6/7) petang.

Pentas seni digelar di Gedung Ksirarnawa Art Center, Jalan Nusa Indah, Kecamatan Denpasar Timur, dan bisa disaksikan secara virtual melalui kanal YouTube Polresta Denpasar.

Kapolresta Denpasar Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan kepada wartawan mengatakan kegiatan ini dirangkaikan dengan PKB. Sebanyak 58 orang personel Polresta Denpasar berkolaborasi dengan 10 mahasiswa asal Papua. Sesuai dengan tema PKB tahun ini adalah untuk melestarikan budaya dan kesenian Bali dan Nusantara.

“Kita berterima kasih kepada Pemprov Bali yang telah memberikan kesempatan kepada Polresta Denpasar untuk menampilkan kolaborasi antara mahasiswa asal Papua dengan anggota Polresta Denpasar. Mereka membawakan lagu Bali dan tari Bali. Kami latihan sejak awal Juni,” tutur Kombes Jansen.

Kombes Jansen selaku pencetus ide menerangkan, pentas seni terdiri dari tari pembukaan/tari kreasi Satya Bhayangkara (maskot Polresta Denpasar) yang ditarikan oleh personel Polwan Polresta Denpasar.

Dikatakan, tarian ini diciptakan untuk menggambarkan semangat jiwa ksatria anggota Polri yang rela berkorban demi melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat tanpa kenal lelah dalam situasi apapun dengan tetap berpedoman pada Tribrata dan Catur Prasetya.

“Tarian ini mencerminkan sikap keramahan anggota Polri kepada masyarakat, dan mempunyai makna kesetiaan yang penuh keikhlasan kepada bangsa dan negara. Tarian ini adalah maskot Polresta Denpasar,” ujar Kombes Jansen. *pol

Komentar